HANDOKO, WALDI (2017) LANDASAN KONSEPTUAL PERENCANAAN DAN PERANCANGAN RANCANG-ULANG ANGSO DUO SEBAGAI PASAR TRADISIONAL DI KOTA JAMBI. S1 thesis, UAJY.
Text (WALDI HANDOKO)
TA14095.pdf Restricted to Repository staff only Download (11MB) |
Abstract
Undang Undang Dasar 1945 Pasal 32 mengamanatkan bahwa “negara memajukan kebudayaan nasional Indonesia di tengah peradaban dunia dengan menjamin kebebasan masyarakat dalam memelihara dan mengembangkan nilai-nilai budayanya” Salah satu contoh budaya lokal adalah pasar tradisional. Perlu diketahui, pasar tradisional merupakan salah satu wujud budaya lokal dan ekonomi rakyat yang dapat menjadi wahana efektif untuk melestarikan kebudayaan. Setiap Pasar tradisional di Indonesia memiliki sejarah, ciri khas dan keunikan masing-masing yang menjadi keaifan lokal suatu daerah. Salah satunya adalah Pasar Angso Duo. Kata “Angso Duo (Dialek Jambi)” merujuk pada hewan Angsa. Ciri khas hewan ini telah menjadi identitas daerah yang terkenal di Kota Jambi dan bagian dari pendiri kota jambi. Kota Jambi dinyatakan sebagai Pusat Pemerintahan, dan Perdagangan. Dari aspek regional seperti kota lainnya di Indonesia, Kota Jambi merupakan central place bagi daerah sekitarnya karena besarnya dorongan permintaan dan penawaran. Besaranya dorongan dan penawaran ini tidak seimbang dengan bangunan fisik untuk mewadahinya. Perkembangan Pasar Angso Duo yang terjadi secara spontan dan tidak terencana dengan baik, menyebabkan timbulnya permasalahan serius khususnya yang berkaitan degnan kapasitas dan kualitas ruang. Luapan pedagang yang ada sudah memenuhi jalan-jalan disekitar pasar bercampur dengan lalu lintas kendaraan, pejalan kaki, parkir sepeda motor, dan becak. Melihat potensi dan permasalahan yang ada di Pasar Angso Duo ini maka perlu adanya suatu perancangan kembali Bangunan Pasar Angso Duo, dari segi tatanan fisik yang lebih baik, sekaligus mengangkat makna Angsa yang sesungguhnya selama ini di percaya masyarakat Jambi sebagai identitas pendiri Kota Jambi yang melegenda.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Arsitektur > Lingkungan Kawasan Penelitian Dosen > Arsitektur > Lingkungan Kawasan |
Divisions: | Fakultas Teknik > Program Studi Arsitektur |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 07 Feb 2018 08:37 |
Last Modified: | 07 Feb 2018 08:37 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/13726 |
Actions (login required)
View Item |