RABAN, KENNY STEPHANYE (2017) KEBIJAKAN SISTEM PERSEDIAAN DI RUDY ANEKA PIGURA. S1 thesis, UAJY.
Text (KENNY STEPHANYE RABAN)
TI07109.pdf Restricted to Repository staff only Download (9MB) |
Abstract
Rudy Aneka Pigura adalah industri kecil menengah (IKM) yang bergerak dibidang kerajinan pigura. Rudy Aneka Pigura menerima pemesanan pembuatan pigura sesuai dengan keinginan konsumen. Ada 2 jenis bahan baku utama yang digunakan dalam membuat pigura, yaitu kayu dan fiber yang didapat dari 2 supplier yang berada di daerah Mojokerto dan Surabaya. Jumlah pemesanan ditentukan oleh owner. Setiap kali memesan bahan baku, owner harus memesan minimal 1 box untuk satu jenis bahan baku dan harus membeli minimal sebanyak 6 box (bisa dicampur dengan jenis bahan baku lain) untuk satu kali pemesanan sesuai ketentuan yang diberikan oleh supplier. IKM Rudy Aneka Pigura belum memiliki kebijakan yang tepat dalam melakukan pemesanan agar tidak terjadi kekurangan maupun kelebihan bahan baku dengan total biaya persediaan yang minimum. Pemesanan dilakukan apabila minimal terdapat 3 jenis bahan baku yang habis atau memiliki ketersediaan sedikit di gudang. Ketentuan pemesanan ini dibuat oleh owner sesuai dengan ketentuan yang diberikan oleh supplier. Karena harus menunggu minimal 3 jenis bahan baku yang habis, tidak jarang terjadi kekurangan bahan baku pada saat ada permintaan dari konsumen dan juga kelebihan bahan baku pada waktu yang bersamaan. Tujuan dari penelitian ini adalah melakukan analisis terhadap sistem persediaan di Rudy Aneka Pigura untuk menentukan kapan melakukan pemesanan dan berapa jumlah bahan baku yang dipesan agar total persediaan minimum. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh nilai ROP dan Q yang memungkikan tidak terjadinya kekurangan bahan baku atau stockout dengan total biaya persediaan yang minimum.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Teknik Industri > Produksi |
Divisions: | Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 08 Feb 2018 10:17 |
Last Modified: | 08 Feb 2018 10:17 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/13745 |
Actions (login required)
View Item |