PENGARUH LIMBAH BATU SEBAGAI SUBSTITUSI AGREGAT HALUS DAN SEBAGAI FILLER TERHADAP SIFAT MEKANIK BETON DENGAN BAHAN TAMBAH FLY ASH

SAMPE, FANRIYANTO (2018) PENGARUH LIMBAH BATU SEBAGAI SUBSTITUSI AGREGAT HALUS DAN SEBAGAI FILLER TERHADAP SIFAT MEKANIK BETON DENGAN BAHAN TAMBAH FLY ASH. S1 thesis, UAJY.

[img] Text (HALAMAN JUDUL)
TS155080.pdf

Download (1MB)
[img] Text (BAB I)
TS155081.pdf

Download (423kB)
[img] Text (BAB II)
TS155082.pdf

Download (724kB)
[img] Text (BAB III)
TS155083.pdf
Restricted to Registered users only

Download (498kB)
[img] Text (BAB IV)
TS155084.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text (BAB V)
TS155085.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (BAB VI)
TS155086.pdf

Download (5MB)

Abstract

Sekarang ini perkembangan di bidang konstruksi sangat pesat. Salah satu yang mengalami peningkatan yang signifikan ialah beton. Beton terdiri dari campuran agregat, semen dan air. Banyak gedung bertingkat maupun prasarana transportasi memakai beton sebagai bahan konstruksi bangunan tersebut. Seiring dengan pemakaian yang berlebihan maka material penyusun beton tentu akan berkurang. Maka dari itu banyak peneliti mulai meneliti bagaimana melakukan inovasi terhadap bahan penyusun beton. Salah satu inovasi yang sering dilakukan ialah memakai limbah sebagai bahan campuran beton. Selain pemakaian limbah, para peneliti beton juga memakai bahan tambah dalam pembuatan inovasi beton.. Pada penelitian ini penulis memakai limbah batu sebagai substitusi pasir dan juga abu batu sebagai filler dengan menggunakan bahan tambah fly ash. Pada penelitian ini digunakan benda uji sebanyak 54 buah yang tebagi dalam 6 variasi yaitu BN (Beton Normal), BLB20 (substitusi limbah batu 20%), BLB40 (substitusi limbah batu 40%), BLB60 (substitusi limbah batu 60%), BLB80 (substitusi limbah batu 80%), BLB100 (substitusi limbah batu 100%). Seluruh variasi benda uji memakai filler limbah batu sebesar 9% dan fly ash sebesar 10%. Setiap variasi terdiri dari 6 silinder diameter 15 cm, tinggi 30 cm yang akan digunakan untuk pengujian Modulus Elastisitas, Kuat Tekan, dan Kuat Tarik Belah Beton serta 3 silinder diameter 7 cm, tinggi 14 cm yang akan digunakan untuk pengujian daya serap air pada beton. Perencanaan adukan beton SNI 03-2834-2000 dengan perencanaan kuat tekan 20 MPa, faktor air semen (fas) 0,57, nilai slump antara 7,5 cm – 15 cm. Pada penelitian ini didapat nilai kuat tekan beton optimum pada benda uji BLB40F sebesar 25,923 MPa, naik 11,08% dari beton normal. Nilai modulus elastisitas optimum pada benda uji BLB40 sebesar 23860,006 MPa, naik 17,18% dari beton normal. Nilai kuat tarik belah optimum pada benda uji BLB40 sebesar 13,549 MPa, naik sebesar 13,73% dari beton normal. Nilai penyerapan air terendah pada benda uji BN. Berdasarkan hasil pengujian, limbah batu dapat digunakan untuk mengganti sebagaian pasir sebanyak 40% dari total berat pasir.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: limbah batu, fly ash, filler, sifat mekanik beton
Subjects: Sipil > Struktur
Sipil > Struktur
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 26 Mar 2018 12:08
Last Modified: 26 Mar 2018 12:08
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/14351

Actions (login required)

View Item View Item