PENATAAN ULANG AREA PENYIMPANAN PT X

WULANDARI, RESTU (2017) PENATAAN ULANG AREA PENYIMPANAN PT X. S1 thesis, UAJY.

[img] Text (RESTU WULANDARI)
TI06610.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (22MB)

Abstract

PT X bergerak di bidang industri kerajinan kayu, salah satu produksi yang diandalkan saat ini adalah furnitur antik misalnya kursi, meja, lemari dan sebagainya, namun dalam penelitian ini berfokus salah satu pabrik yang menghasilkan kursi sebagai produk utamanya. Sekarang PT X telah berkembang pesat dengan mengembangkan penjualan produk-produk tidak hanya di dalam negeri namun telah mengekspor ke luar negeri. Semakin berkembangnya usaha tersebut permintaan konsumen menjadi prioritas bagi perusahaan, jumlah persediaan juga disesuaikan dengan ketersediaan gudang yang ada. Penelitian ini bertujuan untuk mengatasi masalah kekurangan luas gudang produk untuk menyimpan bahan. Perencanaan perbaikan tertuju pada penyimpanan produk di gudang produk dengan melakukan penumpukan sesuai standar yakni 2 tumpukan, lalu memperlebar luas gudang produk dengan area yang tersedia serta penyimpanan di gudang produk hanya untuk kursi. Lalu dirancang metode 5S untuk memperbaiki pemindahan bahan (transport) dari gudang produk ke area produksi serta mengatasi kualitas bahan karena penyimpanan bahan yang tidak baik, dilanjutkan menata ulang area penyimpanan di area produksi.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Tata Letak, Gudang, 5S,
Subjects: Teknik Industri > Industri
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 25 Jul 2018 10:05
Last Modified: 25 Jul 2018 10:05
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/15261

Actions (login required)

View Item View Item