PERAN PEREMPUAN DALAM MEMBANGUN SEMANGAT KRISTIANI DI TENGAH KONFLIK KELUARGA

Suryanti, Chatarina PERAN PEREMPUAN DALAM MEMBANGUN SEMANGAT KRISTIANI DI TENGAH KONFLIK KELUARGA. [Research]

[img] Text (Chatarina Suryanti)
TF07.89.302 (2).pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertitik tolak dari keprihatinan kami terhadap situasi keluarga yang bersifat konfliktif. Meskipun hasil penelitian menunjukkan sebagian besar responden cukup memahami perkawinan katolik, tetapi semua responden mengungkapkan keluarga mereka bersifat konfliktif. Konflik mereka pahami sebagai perbedaan pandangan antara suami-istri dalam mengatur kehidupan rumah tangga, merupakan suatu usaha untuk mencari kebenaran dan keadilan, dan ada juga yang memandang konflik sebagai suatu bentuk komunikasi yang buruk karena ada kebutuhan yang tidak terpenuhi. Sebagian besar dari hasil penelitian telah menunjukkan bahwa konflik timbul terutama karena pembagian peran tetap menurut pola pikir patriakhal. Meskipun perjuangan R.A.Kartini untuk menghapus segala bentuk diskriminasi gender telah membawa banyak perubahan di Indonesia, tetapi di jaman modern ini masih banyak ditemukan pandangan bahwa kedudukan dan peran perempuan dianggap lebih rendah daripada kaum laki-laki. Sebagian besar hasil penelitian telah menunjukkan hal ini. Ketika menghadapi konflik sebagian besar responden memilih bersikap diam dan berdoa, karena takut terhadap suami. Tetapi ada sekitar 40 % responden dari data dept interview yang bersikap mengajak suami berdialog, karena mereka berpandangan bahwa suami dan istri sama-sama diciptakan sebagai citra Allah dan diutus menjadi saksi Kristus. Dengan demikian mereka berharap bisa menjaga dan mengembangkan kehidupan keluarga secara manusiawi dan egaliter. Inilah yang menjadi harapan mereka terhadap laki-laki ketika menghadapi konflik keluarga. Realitas ini mengusik kami untuk mengajak kaum perempuan mengatasi konflik keluarga dengan semangat kristiani, artinya bertitik tolak pada “etos Perjanjian Baru”. Memang Kitab Suci dipengaruhi oleh budaya patriarkhal. Tetapi menurut Elizabeth Schussler Fiorenza, di jaman modern ini Kitab Suci masih mempunyai kekuatan normatif. Dia mengajak kita untuk membaca dan menafsirkan Kitab Suci dengan metode feminis – kritis, artinya dengan menelusuri sejarah perjuangan kaum perempuan dalam mengembangkan iman kristiani. Disebut feminis karena berusaha menghargai perempuan sebagai citra Allah, dan disebut kritis karena berusaha menyampaikan pesan teologis sejati Kitab Suci, yaitu warta gembira tentang Kerajaan Allah, tentang Allah sebagai Pembebas kaum tertindas (Keluaran 6: 5-7 & Lukas 4:21). Menurut Elizabeth Schussler Fiorenza pengalaman akan Kerajaan Allah yang menjadi pokok keprihatianan Yesus memberi gambaran tentang Allah yang penuh belaskasihan kepada semua orang, terutama orang-orang yang tertindas dan menderita. Gambaran Allah seperti ini akan membawa orang pada suatu pengalaman akan solidaritas dan kesederajadan. Pada akhirnya kami mengharapkan suatu kesimpulan bahwa dalam mengatasi konflik keluarga kita dapat bertitik tolak dari “etos Perjanjian Baru”, yang menekankan kasih, solidaritas dan persatuan demi mewujudkan Kerajaan Allah. Hal ini didasari oleh keyakinan bahwa dalam situasi konfliktif Allah tetap mengutus kita menjadi saksi-Nya. Oleh karena itu konflik dalam keluarga dapat menjadi medan perwujudan iman dan cintakasih. Konflik bisa menumbuhkan sikap berpengharapan dan ruang untuk menemukan kekuatan baru sehingga relasi antara suami – istri dapat dipertahankan dan berkembang menjadi lebih baik. Bahkan dalam konflik keluarga suami – istri dapat saling menyadari akan kekurangannya dan akan tugas panggilan mereka untuk saling meneguhkan dan menyempurnakan satu sama lain, sehingga cinta kasih mereka tidak berkesudahan

Item Type: Research
Uncontrolled Keywords: Perkawinan Katolik, Teologi feminis, Moral Perkawinan, Komonukasi antar suami - isteri
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Informatika
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 15 Aug 2018 12:55
Last Modified: 15 Aug 2018 12:55
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/15487

Actions (login required)

View Item View Item