PENGARUH SAKRALISASI MEREK TERHADAP NIAT PEMBELIAN ULANG KONSUMEN DI MEDIA SOSIAL INSTAGRAM

Halim, Severus Elmo Wibowo (2018) PENGARUH SAKRALISASI MEREK TERHADAP NIAT PEMBELIAN ULANG KONSUMEN DI MEDIA SOSIAL INSTAGRAM. S1 thesis, UAJY.

[img]
Preview
Text (HALAMAN JUDUL)
EM209810.pdf

Download (676kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
EM209811.pdf

Download (261kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB II)
EM209812.pdf

Download (404kB) | Preview
[img] Text (BAB III)
EM209813.pdf
Restricted to Registered users only

Download (530kB)
[img] Text (BAB IV)
EM209814.pdf
Restricted to Registered users only

Download (432kB)
[img]
Preview
Text (BAB V)
EM209815.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sakralisasi merek terhadap niat pembelian ulang konsumen di media sosial instagram. Obyek penelitian ini adalah sakralisasi merek yang terjadi di media sosial instagram. Faktor-faktor yang diteliti adalah interaksi media sosial, kegunaan media sosial, sakralisasi merek, loyalitas merek, dan niat pembelian ulang online. Responden dalam penelitian ini berjumlah 180 orang yang menggunakan media sosial instagram yang mengikuti suatu merek tertentu. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling sedangkan analisis data yang digunakan adalah regresi linear sederhana, regresi linear berganda, dan mediasi. Hasil analisis regresi linear sederhana menunjukkan bahwa interaksi media sosial mempengaruhi sakralisasi merek secara positif dan signifikan. Penggunaan media sosial juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap sakralisasi merek. Variabel interaksi media sosial juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap kegunaan media sosial.pada uji regresi berganda juga menunjukkan bahwa interaksi media sosial dan kegunaan media sosial berpengaruh positif dan signifikan pada sakralisasi merek. Pengujian regresi sederhana pada variabel loyalitas merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap niat pembelian ulang online.sakralisasi merek juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap niat pembelian ulang online. Sakralisasi merek juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas merek. Pada pengujian regresi linear berganda menunjukkan bahwa sakralisasi merek dan loyalitas merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap niat pembelian ulang online. Ditemukan pula bahwa kegunaan media sosial mempengaruhi interaksi media sosial terhadap sakralisasi merek pada uji mediasi. Loyalitas merek juga mempengaruhi sakralisasi merek terhadap niat pembelian ulang online pada uji mediasi.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: interaksi media sosial, kegunaan media sosial, sakralisasi merek, loyalitas merek, niat pembelian ulang online, media sosial, instagram
Subjects: Manajemen > Pemasaran
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 07 Feb 2019 06:47
Last Modified: 07 Feb 2019 06:47
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/16345

Actions (login required)

View Item View Item