EVALUASI KINERJA STRUKTUR BETON TAHAN GEMPA DENGAN ANALISIS PUSHOVER ( Studi Kasus : Hotel Dirgahayu Yogyakarta )

Saputra, Dinar Anggara (2018) EVALUASI KINERJA STRUKTUR BETON TAHAN GEMPA DENGAN ANALISIS PUSHOVER ( Studi Kasus : Hotel Dirgahayu Yogyakarta ). S1 thesis, UAJY.

[img] Text
TS14370.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Tren perencanaan yang terkini yaitu perencanaan tahan gempa berbasis kinerja (performanced based seismic design), yang memanfaatkan teknik analisis nonlinier pushover berbasis komputer untuk menganalisis perilaku inelastic struktur dari berbagai macam intensitas gerakan tanah (gempa), sehingga dapat diketahui kinerjanya pada kondisi kritis dan dapat dilakukan tindakan apabila tidak memenuhi syarat yang diperlukan. Analisis pushover menghasilkan kurva pushover, kurva yang menggambarkan hubungan antara gaya geser dasar versus perpindahan lateral. Pada proses pushover, struktur didorong sampai mengalami leleh di satu atau lebih lokasi di struktur tersebut. Kurva kapasitas akan memperlihatkan suatu kondisi linier sebelum mencapai kondisi leleh dan selanjutnya berperilaku non-linier. Kurva pushover dipengaruhi oleh pola distribusi gaya lateral yang digunakan sebagai beban dorong. Tujuan analisis pushover adalah untuk memperkirakan gaya maksimum dan deformasi yang terjadi serta untuk memperoleh informasi bagian mana saja yang kritis. Hasil dari perancangan elemen struktur yang diperoleh pada tugas akhir ini berupa menganalisis struktur gedung dengan metode pushover yang ditinjau berdasarkan displacement, drift dan base shear. Berdasarkan nilai drift untuk arah x dan y kurang dari 0.01 maka kinerja gedung termasuk dalam Immediate Occupancy sedangkan nilai in elastic drift untuk arah x dan y lebih kecil atau sama dengan 0.005 maka nilai level kinerja termasuk Immediate Occupancy.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Analisis Nonlinier, Analisis Gempa, Analisis Pushover, kurva kapasitas
Subjects: Sipil > Struktur
Sipil > Struktur
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 28 Mar 2019 02:51
Last Modified: 28 Mar 2019 02:51
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/17827

Actions (login required)

View Item View Item