PERSEPSI KARYAWAN TERHADAP PERAN AUDITOR INTERNAL PADA PT SURYAGITA NUSARAYA

Warouw, Devira Adyannie (2018) PERSEPSI KARYAWAN TERHADAP PERAN AUDITOR INTERNAL PADA PT SURYAGITA NUSARAYA. S1 thesis, UAJY.

[img] Text
EA21721.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana persepsi karyawan terhadap peran Auditor Internal pada PT Suryagita Nusaraya apakah sebagai pengawas, konsultan atau katalisator. Jenis penelitian ini adalah studi kasus. Data diperoleh dari penyebaran kuesioner. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan purposive samplimg, yaitu karyawan dengan status karyawan tetap dan sudah bekerja minimal 1 (satu) tahun di PT Suryagita Nusaraya dan berada pada divisi yang sudah ditetapkan. Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji instrument penelitian adalah uji validitas menggunakan nilai Kaiser-Meyer-Olkin Measure of Sampling Adequency (KMO), Bartlett’s Test of Sphericity, Measure of Sampling Adequency (MSA), serta uji reliabilitas menggunakan Cronbach’s Alpha. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan statistik deskriptif dengan analisis skoring untuk memberikan gambaran atau deskripsi persepsi karyawan terhadap peran Auditor Internal. Hasil analisis data dari persepsi karyawan terhadap peran auditor internal pada PT Suryagita Nusaraya menunjukkan peran auditor internal sebagai pengawas merupakan peran yang paling dominan dengan total nilai 1035 poin (35%), peran auditor internal sebagai konsultan dengan total nilai 972 poin (33%), dan peran sebagai katalisator dengan total nilai 926 poin (32%).

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Persepsi, Auditor Internal, Pengawas, Konsultan, Katalisator
Subjects: Akuntansi > Auditing dan Sistem Informasi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 02 Apr 2019 04:48
Last Modified: 02 Apr 2019 04:48
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/17978

Actions (login required)

View Item View Item