DAMPAK ALIH FUNGSI LAHAN TERHADAP STRUKTUR SOSIAL MASYARAKAT DI KAMPUNG SOROWAJAN

Tokuasa, Vandi Victoria Christa (2010) DAMPAK ALIH FUNGSI LAHAN TERHADAP STRUKTUR SOSIAL MASYARAKAT DI KAMPUNG SOROWAJAN. S1 thesis, UAJY.

[img]
Preview
Text (Halaman Judul)
0SOS01888.pdf

Download (382kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I)
1SOS01888.pdf

Download (97kB) | Preview
[img] Text (Bab II)
2SOS01888.pdf
Restricted to Registered users only

Download (60kB)
[img] Text (Bab III)
3SOS01888.pdf
Restricted to Registered users only

Download (69kB)
[img]
Preview
Text (Bab IV)
4SOS01888.pdf

Download (61kB) | Preview

Abstract

Konversi lahan sawah banyak terjadi di Pulau Jawa, tak terkecuali di Daerah Istimewa Yogyakarta, khususnya di Kampung Sorowajan. Lahan pertanian yang subur tersebut dikonversi menjadi perumahan, industri, dan prasarana yang luasnya lebih besar bila dibandingkan dengan perluasan sawah baru. Hal tersebut tidak hanya mengurangi luas lahan produktif, berubahnya mata pencaharian petani, tapi juga mempengaruhi struktur sosial masyarakat. Hal tersebut mendorong peneliti untuk melakukan penelitian terhadap struktur sosial masyarakat di Kampung Sorowajan. Untuk itu dalam kajian ini peneliti mengetahui bagaimanakah dampak alih fungsi lahan terhadap struktur masyarakat kampung Sorowajan. Konsep yang mengkerangkai penelitian ini adalah konsep status dan peran sosial. Berdasarkan konsep tersebut, peneliti melakukan penelitian terhadap struktur sosial masyarakat di Kampung Sorowajan setelah alih fungsi lahan. Pendekatan penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif. Berdasarkan data lapangan alih fungsi lahan pertanian mengakibatkan perubahan kondisi ekonomi rumah tangga petani, yang dialami oleh petani di kampung Sorowajan. Pengaruh alih fungsi lahan pertanian terhadap kondisi ekonomi rumah tangga pertanian tersebut diidentifikasi dari adanya peningkatan pendapatan per bulan, kemampuan investasi. kemampuan usaha, serta kemampuan menabung. Namun alih fungsi lahan pertanian ke non pertanian yang dilakukan oleh petani di kampung Sorowajan ternyata tidak dapat mengangkat derajat status sosial mereka. Tingkat pendidikan merupakan salah satu kendala dalam mengangkat status sosial di kampung Sorowajan, sikap “mengabdi” terhadap “penguasa” (para pejabat kampung Sorowajan) masih ditonjolkan dalam kehidupan sosial, terutama dalam kegiatankegiatan yang dilakukan di kampung Sorowajan. Alih fungsi lahan pertanian ke non-pertanian yang dilakukan oleh petani di Kampung Sorowajan memberikan dampak terhadap kondisi ekonomi terhadap petani namun tidak merubah status sosial mereka.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Dampak alih fungsi lahan, struktur sosial, status dan peran sosial
Subjects: Sosiologi > Business
Divisions: Fakultas ISIP > Sosiologi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 28 May 2013 13:54
Last Modified: 28 May 2013 13:54
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/1852

Actions (login required)

View Item View Item