SATRIA, BENEDECTUS JOSHUA (2019) ANALISIS TINGKAT KEBISINGAN LALU LINTAS TERHADAP KAWASAN PENDIDIKAN SD KANISIUS KALASAN. S1 thesis, UAJY.
Text
TS15349.pdf Restricted to Repository staff only Download (6MB) |
Abstract
Penggunaan kendaraan bermotor di Yogyakarta semakin meningkat. Hal ini menimbulkan dampak yang kurang baik bagi lingkungan sekitar yaitu kebisingan akibat lalu lintas. Kebisingan merupakan gangguan yang dapat mempengaruhi kenyamanan, kesehatan dan mengganggu kelancaran komunikasi serta menurunkan produktifitas kerja. Dibutuhkan usaha-usaha pengendalian terhadap gangguan ini yang menjadi tujuan dari penilitian ini. Tujan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan volume lalu lintas dengan tingkat kebisingan yang terjadi di SD Kanisius Kalasan, membandingkan tingkat kebisingan yang terjadi di SD Kanisius Kalasan dengan baku tingkat kebisingan sesuai Peraturan Gubernur DIY Nomor 40 Tahun 2017, dan menentukan solusi yang tepat dalam meredam kebisingan untuk diterapkanpada SD Kanisius Kalasan. Penelitian dilakukan di SD Kanisius Kalasan yang terletak di Jalan Solo Km 13 dan dilaksanakan pada tanggal 29 Oktober dan 1 November 2018. Pada penilitian ini, dilakukan survei tingkat kebisingan dan volume lalu lintas. Survei tingkat kebisingan dilakukan dengan menggunakan alat Sound Level Meter dan aplikasi Sound Level Meter pada handphone. Pada penelitian ini, digunakan beberapa media pereduksi kebisingan yaitu barrier dengan analisis metode maekawa maupun media tanaman sebagai pagar vegetasi. Hasil penelitian ini menunjukan semakin tinggi volume lalu lintas yang terjadi pada Jalan Solo Km 13, tingkat kebisingan pada SD Kanisius Kalasan juga semakin tinggi. Rata-rata tingkat kebisingan tertingi yang terjadi pada SD Kanisius Kalasan adalah sebesar 71,54 desibel. Kebisingan yang terjadi pada SD Kanisius Kalasan sudah melampaui standar baku tingkat kebisingan untuk lingkungan kegiatan berupa sekolah sesuai Peraturan Gubernur DIY Nomor 40 Tahun 2017 yang mana memiliki standar 55 desibel. Dengan menerapkan media tanaman daun teh-tehan disisi utara pagar sekolah diharapkan dapat mengurangi kebisingan hingga 22,04 desibel.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kebisingan, lalu lintas, sekolah, barrier, tanaman. |
Subjects: | Sipil > Transportasi Sipil > Transportasi |
Divisions: | Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 18 Jun 2019 02:19 |
Last Modified: | 18 Jun 2019 02:19 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/19017 |
Actions (login required)
View Item |