PUSAT REHABILITASI MENTAL UNTUK PENDERITA GANGGUAN JIWA DI KABUPATEN SLEMAN D.I.YOGYAKARTA DENGAN PENDEKATAN PSIKOLOGI ARSITEKTUR

PURBA, LOUIS SRI ANANDA (2019) PUSAT REHABILITASI MENTAL UNTUK PENDERITA GANGGUAN JIWA DI KABUPATEN SLEMAN D.I.YOGYAKARTA DENGAN PENDEKATAN PSIKOLOGI ARSITEKTUR. S1 thesis, UAJY.

[img] Text (LOUIS SRI ANANDA PURBA)
TA16242.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (46MB)

Abstract

Gangguan jiwa merupakan salah satu permasalahan yang signifikan di Dunia. Selain karena perkembangan zaman, gangguan jiwa dapat terjadi karena faktor ekonomi, biologis, sosial dan faktor yang lain. Kurangnya kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang penderita gangguan jiwa menimbulkan perlakuan dan sikap yang salah terhadap penderita gangguan jiwa. Kementrian Kesehatan RI tahun 2013 mencatat prevalensi gangguan jiwa/ mental DIY sebesar 2,7 per 1000 penduduk. jumlah penderita gangguan jiwa di Yogyakarta sangat tinggi dan relatif kurang mampu, mengakibatkan kurangnya fasilitas kesehatan terutama yang didirikan oleh lembaga-lembaga untuk menampung ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa). Disamping masih kurangnya fasilitas kesehatan untuk menampung ODGJ, fasilitas kesehatan yang sudah ada (LKS) juga kurang memperhatikan studi perencanaan dan perancangan untuk membangun sebuah fasilitas untuk ODGJ. Pada Skripsi ini, penulis mencoba untuk membuat konsep rancangan pusat rehabilitasi mental untuk penderita gangguan jiwa yang difokuskan kepada masyarakat yang kurang mampu di Yogyakarta yang sehat, nyaman, menyenangkan dan tenang melalui pengolahan tata ruang dalam dan tata ruang luar dengan pendekatan psikologi arsitektur. Konsep yang dihasilkan yaitu mengikuti prinsip-prinsip psikologi arsitektur menurut Carol Simon Weisten dan Thomas G. David, yaitu: Mewadahi aktivitas penghuninya dengan nyaman; Memenuhi nilai estetika; Memperhatikan kondisi dan perilaku pemakai.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Pusat Rehabilitasi, Orang Dengan Ganngguan Jiwa, Psikologi Arsitektur.
Subjects: Arsitektur > Bangunan Arsitektural
Penelitian Dosen > Arsitektur > Bangunan Arsitektural
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Arsitektur
Depositing User: Lia natanaelia utami
Date Deposited: 23 Sep 2019 03:27
Last Modified: 23 Sep 2019 03:27
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/20082

Actions (login required)

View Item View Item