PERENCANAAN TATA LETAK FASILITAS MANUFAKTUR PADA PT TALENTA TANGAN RAJIN

SANTOSO, KEVIN KURNIAWAN (2020) PERENCANAAN TATA LETAK FASILITAS MANUFAKTUR PADA PT TALENTA TANGAN RAJIN. S1 thesis, UAJY.

[img] Text
TI 08604.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Perancangan tata letak fasilitas manufaktur merupakan salah satu hal yang perlu diperhatikan dalam meningkatkan produktivitas perusahaan. PT Talenta Tangan Rajin (TTR) merupakan perusahaan yang menghasilkan tas natural di Yogyakarta. Area workshop perusahaan saat ini belum mempertimbangkan aliran material yang terjadi selama proses produksi. Hal ini tentu berimbas pada peningkatan biaya material handling (OMH) dan kapasitas penyimpanan material menjadi tidak teratur. Hal ini dapat menyebabkan resiko barang rusak dan terganggunya aksesibilitas area workshop. Perbaikan tata letak fasilitas yang optimal mampu mengoptimalkan aliran dan kapasitas penyimpanan material. Metode Systematic Layout Planning (SLP) dengan bantuan teknologi software CRAFT digunakan dalam penelitian ini untuk mendapatkan usulan terhadap pengaturan tata letak fasilitas manufaktur yang optimal berdasarkan aliran material sehingga mampu menurunkan nilai OMH. Peningkatan kapasitas penyimpan diperoleh menggunakan metode racking system. Hasil tata letak perbaikan dapat menurunkan OMH sebesar 17.56% dari kapasitas awal dengan nilai total cost sebesar Rp.30,916.48. Sedangkan, rancangan perbaikan kapasitas penyimpanan pada gudang bahan baku dapat meningkatkan kapasitas penyimpanan sebesar 35,85% sebesar 144 unit.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Tata letak fasilitas manufaktur, OMH, SLP, Racking System
Subjects: Industrial Engineering > Industrial Management
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 03 Mar 2020 01:56
Last Modified: 03 Mar 2020 01:56
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/21507

Actions (login required)

View Item View Item