Saragih, Chandra Heryanto (2010) ANALISIS KAPASITAS RANG PARKIR RSUD ARIFIN AHMAD PEKAN BARU RIAU. S1 thesis, UAJY.
|
Text (Halaman Judul)
0TS10183.pdf Download (694kB) | Preview |
|
|
Text (Bab I)
1TS10183.pdf Download (540kB) | Preview |
|
|
Text (Bab II)
2TS10183.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text (Bab III)
3TS10183.pdf Restricted to Registered users only Download (525kB) |
||
Text (Bab IV)
4TS10183.pdf Restricted to Registered users only Download (151kB) |
||
Text (Bab V)
5TS10183.pdf Restricted to Registered users only Download (312kB) |
||
|
Text (Bab VI)
6TS10183.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
RSUD. Arifin Ahmad adalah rumah sakit besar di kota Pekanbaru Riau yang terletak di Jalan Hangtuah Pekanbaru Riau. RSUD. Arifin Ahmad yang menyediakan sarana tempat parkir kendaraan diharapkan dapat menampung semaksimal mungkin pengujung yang menggunakan fasilitas parkir tersebut. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kapasitas parkir, akumulasi parkir, durasi parkir, volume parkir, tingkat pergantian parkir (turn over parking) dan indeks parkir. Penelitian dilakukan dengan melakukan survei di lokasi penelitian, yaitu dengan mengukur luas areal parkir dan mencatat plat nomor kendaraan yang masuk dan keluar (mobil dan sepeda motor) di setiap pos pengamatan. Survai dilaksanakan selama 4 hari, yaitu hari Jum’at, Sabtu, Minggu dan Senin pada tanggal 23, 24, 25 dan 26 Oktober 2009. data diambil dari pukul 09.00-19.00 WIB. Hasil analisis selama penelitian diperoleh bahwa kapasitas parkir untuk mobil dan sepeda motor tidak cukup untuk menampung kendaraan yang parkir, yaitu untuk mobil sebanyak 8 kendaraan dan untuk sepeda motor sebanyak 21 kendaraan. Nilai akumulasi parkir maksimal untuk mobil sebanyak 60 kendaraan dan untuk sepeda motor sebanyak 139 kendaraan, durasi parkir terbesar pada interval 15 menit untuk mobil sebesar 24,82 % dan untuk sepeda motor 31,07%, volume parkir terbesar untuk mobil sebanyak 195 kendaraan dan untuk sepeda motor sebanyak 662 kendaraan, nilai tingkat turn over parkir terbesar untuk mobil adalah 3,75 kendaraan/petak parkir dan untuk sepeda motor sebanyak 5,59 kendaraan/petak parkir, nilai indeks parkir terbesar untuk mobil dan sepeda motor melebihi 100%, yaitu untuk mobil sebesar 115,38% dan untuk sepeda motor sebesar 117,79%. Alternatif solusi yang diambil dari permasalahan ini adalah dengan menata ruang parkir yang ada dengan mengoptimalkan lahan areal parkir yang kosong dimana jarak antar kendaraan nyaman. parkir untuk mobil sebanyak 12 kendaraan dan untuk sepeda motor sebanyak 44 kendaraan.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kapasitas parkir, akumulasi parkir, durasi parkir, volume parkir, turn over parking dan indeks parkir |
Subjects: | Sipil > Transportasi Sipil > Transportasi |
Divisions: | Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 26 Jun 2013 07:55 |
Last Modified: | 26 Jun 2013 07:55 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/2511 |
Actions (login required)
View Item |