MONITORING DAN EVALUASI SARINGAN PASIR CEPAT PADA SISTEM PENGOLAHAN AIR BERSIH GEDUNG BONAVENTURA UAJY

Adi, Daniel Prasetya (2021) MONITORING DAN EVALUASI SARINGAN PASIR CEPAT PADA SISTEM PENGOLAHAN AIR BERSIH GEDUNG BONAVENTURA UAJY. S1 thesis, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (Daniel Prasetya Adi)
170217001_Bab 0.pdf

Download (908kB) | Preview
[img]
Preview
Text
170217001_Bab 1.pdf

Download (449kB) | Preview
[img]
Preview
Text
170217001_Bab 2.pdf

Download (566kB) | Preview
[img]
Preview
Text
170217001_Bab 3.pdf

Download (337kB) | Preview
[img] Text
170217001_Bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (634kB)
[img] Text
170217001_Bab 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (551kB)
[img]
Preview
Text
170217001_Bab 6.pdf

Download (544kB) | Preview

Abstract

Saringan Pasir Cepat masih banyak digunakan untuk proses penjernihan air untuk penyediaan air bersih, karena cukup efektif untuk menurunkan Turbidity (tingkat kekeruhan air). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perubahan tingkat kekeruhan dalam air sebelum dan sesudah proses filtrasi dengan Saringan Pasir Cepat pada debit tertentu. Proses awal dimulai dari Monitoring pada Saringan Pasir Cepat di Gedung Bonaventura selama 24 hari, dari hasil penelitian selama 24 hari lalu didapat data rata – rata penurunan tingkat kekeruhan hanya sebesar 0,2% karena dari 24 hari masa pemantauan, hanya 10 hari yang menunjukan penurunan tingkat kekeruhan dan 14 hari justru mengalami peningkatan tingkat kekeruhan. Sebagai bentuk evaluasi untuk membandingkan hasil penelitian, dilakukan uji coba Saringan Pasir Cepat di Laboratorium Hidrolika dan Rekayasa Lingkungan UAJY menggunakan Kolom Filter, pengujian menggunakan material yang sama seperti SPC di Gedung Bonaventura, yaitu pasir pantai, menggunakan variasi kekeruhan air baku sebesar ± 2,38 – 2,43 NTU dan variasi 4 delta H untuk menghasilkan Flow Rate terkontrol, yaitu 16cm, 57cm, 102,4cm dan 151cm. Dari pengujian Kolom Filter didapat rerata penurunan tingkat kekeruhan sebesar 75%. Dari hasil Monitoring dan Evaluasi. data hasil kekeruhan yang didapat dari Saringan Pasir Cepat di Gedung Bonaventura sudah memenuhi syarat baku mutu air karena dibawah 25 NTU, namun kinerja Saringan Pasir Cepat kurang efektif karena mengalami kenaikan tingkat kekeruhan di 14 hari masa pemantauan. Sedangkan data hasil evaluasi dengan Kolom Filter, data kekeruhan juga sudah memenuhi syarat baku mutu air menurut Peraturan Menteri Kesehatan RI No. 32 Tahun 2017, dan juga berhasil menurunkan tingkat kekeruhan dari setiap pengujian yang dilakukan.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Saringan Pasir Cepat, Kekeruhan, Flow Rate
Subjects: Sipil > Geo Teknik
Sipil > Geo Teknik
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil
Depositing User: Editor 3 uajy
Date Deposited: 07 Oct 2022 10:37
Last Modified: 07 Oct 2022 10:37
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/27595

Actions (login required)

View Item View Item