PENGARUH LEVERAGE, REPUTASI KAP DAN OPINI AUDIT TAHUN SEBELUMNYA TERHADAP OPINI GOING CONCERN ( Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar di BEI)

Cancerriani, Yuliana (2010) PENGARUH LEVERAGE, REPUTASI KAP DAN OPINI AUDIT TAHUN SEBELUMNYA TERHADAP OPINI GOING CONCERN ( Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar di BEI). S1 thesis, UAJY.

[img]
Preview
Text (Halaman Judul)
0EA16057.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I)
1EA16057.pdf

Download (154kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab II)
2EA16057.pdf

Download (229kB) | Preview
[img] Text (Bab III)
3EA16057.pdf
Restricted to Registered users only

Download (144kB)
[img] Text (Bab IV)
4EA16057.pdf
Restricted to Registered users only

Download (166kB)
[img]
Preview
Text (Bab V)
5EA16057.pdf

Download (428kB) | Preview

Abstract

Tujuan dari keberadaan suatu entitas bisnis ketika didirikan adalah untuk mempertahankan kelangsungan hidup (going concern) usahanya. Peran auditor diperlukan untuk mencegah diterbitkannya laporan keuangan yang menyesatkan, sehingga dengan menggunakan laporan keuangan yang diaudit, para pemakai laporan keuangan dapat mengambil keputusan dengan benar. Auditor juga bertanggung jawab untuk menilai apakah terdapat kesangsian besar terhadap kemampuan perusahaan dalam mempertahankan kelangsungan hidupnya (going concern) dalam periode waktu tidak lebih dari satu tahun sejak tanggal laporan audit (SPAP seksi 341, 2001). Hal ini membuat auditor mempunyai tanggung jawab yang besar untuk mengeluarkan opini going concern yang konsisten dengan keadaan yang sesungguhnya. Penelitian ini bertujuan untuk menyediakan bukti empiris tentang pengaruh leverage, reputasi KAP dan opini audit tahun sebelumnya terhadap opini going concern. Penelitian ini dilakukan terhadap 23 perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI dengan periode penelitian dari tahun 2004 sampai dengan tahun 2008. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa leverage, reputasi KAP dan opini audit tahun sebelumnya berpengaruh terhadap opini going concern.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Opini Going Concern, Leverage, Reputasi KAP, Opini Audit.
Subjects: Akuntansi > Auditing dan Sistem Informasi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 16 Jul 2013 13:25
Last Modified: 16 Jul 2013 13:25
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/3091

Actions (login required)

View Item View Item