PEMBANGUNAN HOTEL ENAM LANTAI KAWASAN DAERAH KULON PROGO

Putranindra, Raphael Geraldo and Latanza, Jocelyn (2024) PEMBANGUNAN HOTEL ENAM LANTAI KAWASAN DAERAH KULON PROGO. S1 thesis, UNIVERSITAS ATMA JAYA.

[img] Text (Raphael Geraldo Putranindra dan Jocelyn Latanza)
210218419(0).pdf

Download (965kB)
[img] Text
210218419(1).pdf

Download (509kB)
[img] Text
210218419(2).pdf

Download (2MB)
[img] Text
210218419(3).pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)

Abstract

Pada tugas akhir ini, kami merencanakan dan merancang sebuah bangunan hotel dengan enam lantai. Proyek ini berlokasi di Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Hotel enam lantai ini diperuntukkan sebagai tempat menginap para wisatawan lokal maupun mancanegara yang sedang berkunjung ke pariwisata di Kawasan Daerah Kulon Progo. Hotel ini didesain dengan konsep modern yang elegan, memadukan unsur arsitektur kontemporer dengan kenyamanan maksimal, seperti penggunaan warna-warna netral dan material alami seperti kayu dan batu, memberikan kesan hangat dan ramah kepada tamu hotel. Metode yang digunakan dalam perencanaan dan perancangan hotel 6 (enam) lantai dimulai dari perancangan struktur atas dan bawah (geoteknik). Untuk perancangan struktur atas diawali dengan identifikasi kelas lokasi lahan dengan mengolah data uji SPT dengan bantuan software Microsoft Excel yang kemudian diklasifikasikan berdasarkan SNI 8460:2017. Selanjutnya dilanjutkan dengan perencanaan dan perancangan struktur atas seperti, SAG-ROD, perencanaan elemen rangka, sambungan baut, perancangan awal (balok, kolom, pelat), pondasi tangga dan tangga, perancangan pelat, penentuan KDS dan beban pada bangunan, ketidakberaturan struktur, desain balok anak, desain balok utama atau induk, desain kolom dan Hubungan Balok Kolom (HBK). Gedung ini dirancang menggunakan struktur beton bertulang dengan mutu beton 30 MPa dan menggunakan SNI 2847:2019, SNI 1729:2020, SNI 1726:2019, SNI 1727:2020 disertai dengan bantuan software analisis struktur yaitu ETABS, SAP2000, dan SPColumn. Selain itu, software AutoCad juga digunakan untuk menggambar rencana detail dan desain struktur. Pada umumnya dalam perencanaan dan perancangan atap hotel 6 (enam) lantai di kawasan Kulon Progo digunakan baja ringan yaitu profil kanal. Kemudian untuk perancangan tangga digunakan pelat setebal 130 mm dengan atrede 300 mm dan optrede 200 mm. Ada dua jenis dimensi balok yang digunakan untuk 6 (enam) lantai hotel, BA1(250x350 mm) dan BA2(250x400 mm). Terdapat tiga jenis balok induk atau balok utama, yaitu BI1 (400x250 mm), BI2 (500x300 mm), dan BI3 (550x250 mm). Dan dimensi kolom yang digunakan adalah 600x600 mm. Sedangkan Perancangan struktur bawah merupakan bagian dari desain dan konstruksi bangunan yang mendukung stabilitas dan keamanan keseluruhan struktur. Dalam bidang geoteknik, studi mengenai struktur bawah bertujuan untuk memahami karakteristik tanah, analisis kekuatan dan daya dukung tanah, serta interaksi antara tanah dan elemen struktur bawah. Pemilihan metode konstruksi dan material untuk struktur bawah sangat dipengaruhi oleh kondisi geologis setempat, seperti jenis tanah, kandungan air tanah dan tekanan lateral tanah.Penelitian ini menyajikan analisis berbagai jenis fondasi (seperti fondasi dangkal dan fondasi dalam), peran dinding penahan tanah, serta pentingnya stabilitas lereng dalam struktur bawah. Pada proyek pembangunan hotel enam lantai kawasan daerah kulon progo, perhitungan struktur bawah dimulai dengan analisis fondasi dangkal menggunakan metode empiris dan metode analitik untuk dilakukan perbandingan. Dilanjutkan dengan analisis fondasi dalam, penulangan fondasi dalam untuk setiap kolom, analisis dan evaluasi potensi likuifaksi, perhitungan untuk penurunan pada fondasi dalam, perhitungan dinding penahan tanah dan penulangan dinding penahan tanah.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Perancangan, Desain, Analisis Struktur dan Geoteknik, Hotel, dan Kulon Progo.
Subjects: Sipil > Geo Teknik
Sipil > Geo Teknik
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil
Depositing User: Unnamed user with email ksi
Date Deposited: 22 Apr 2025 11:22
Last Modified: 22 Apr 2025 11:22
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/33985

Actions (login required)

View Item View Item