STUDI KUAT LENTUR BALOK KOMPOSIT PROFIL C GABUNGAN

Nurbiantoro, Vitalis Dimas (2013) STUDI KUAT LENTUR BALOK KOMPOSIT PROFIL C GABUNGAN. S1 thesis, UAJY.

[img]
Preview
Text (Halaman Judul)
0TS13298.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I)
1TS13298.pdf

Download (65kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab II)
2TS13298.pdf

Download (169kB) | Preview
[img] Text (Bab III)
3TS13298.pdf
Restricted to Registered users only

Download (95kB)
[img] Text (Bab IV)
4TS13298.pdf
Restricted to Registered users only

Download (383kB)
[img] Text (Bab V)
5TS13298.pdf
Restricted to Registered users only

Download (175kB)
[img]
Preview
Text (Babb VI)
6TS13298.pdf

Download (501kB) | Preview

Abstract

Balok beton adalah bagian dari struktur bangunan sipil yang berfungsi untuk menompang pelat lantai diatasnya, dimana keduanya dibentuk secara monolit. Profil baja merupakana salah satu alternatif yang telah banyak digunakan untuk pengganti balok beton bertulang yang dibentuk secara komposit dengan pelat beton. Struktur komposit memiliki beberapa kelebihan seperti dapat mengurangi barat baja dan memiliki kekakuan yang besar. Dalam kenyataannya struktur komposit lebih sering menggunakan baja bentukan panas yaitu profil WF (wide flange). Dalam tugas akhir ini penulis mencoba membuat balok komposit dengan menggunakan baja profil dari hasil bentukan dingin yaitu profil C ganda yang biasanya digunakan untuk konstruksi ringan. Balok komposit ini menggunakan profil C ganda dengan pelat lantai berupa beton normal dengan variasi penghubung geser menggunakan baut berkepala dan tulangan tekuk. Tugas akhir ini dilaksanakan dnegan metode eksperimental dan bertujuan untuk mengetahui beban maksimum yang dapat diterima balok komposit dari masing-masing penghubung geser. Balok komposit diuji dengan menggunakan loading frame dan diberi beban menggunakan hydraulic jack untuk beban terpusat dan bak air untuk beban merata. Pada beban terpusat pembebanan dilakukan hingga benda uji rusak dan pada beban merata pembebanan hanya dilakukan hingga batas ketinggian air mencapai 100 cm. Pengamatan defleksi balok menggunakan dial gauge yang dipasang ditengah bentang balok. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah balok komposit profil C gabungan dengan penghubung geser baut mampu menahan beban terpusat maksimum sebesar 40,24716 kN dan untuk penghubung geser tulangan mampu menahan beban terpusat maksimum sebesar 48,02374 kN. Defleksi yang dihasilkan dari beban merata 1 ton sebesar 1,21 mm pada benda uji dengan penghubung geser berupa baut dan 2,19 mm untuk benda uji dengan penghubung geser berupa tulangan.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: balok komposit, penghubung geser, beban maksimum, tegangan lentur
Subjects: Sipil > Struktur
Sipil > Struktur
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 04 Dec 2013 09:38
Last Modified: 04 Dec 2013 09:38
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/4480

Actions (login required)

View Item View Item