PENERAPAN MANAJEMEN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA PADA PROYEK DI YOGYAKARTA DAN SURABAYA

JANING, DORTHEA WANDRIANA (2014) PENERAPAN MANAJEMEN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA PADA PROYEK DI YOGYAKARTA DAN SURABAYA. S1 thesis, Universitas Atma Jaya.

[img] Text (Halaman Judul)
0TS13394.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Bab I)
1TS13394.pdf

Download (252kB)
[img] Text (Bab II)
2TS13394.pdf

Download (916kB)
[img] Text (Bab III)
3TS13394.pdf
Restricted to Registered users only

Download (501kB)
[img] Text (Bab IV)
4TS13394.pdf

Download (947kB)
[img] Text (Bab V)
5TS13394.pdf

Download (680kB)

Abstract

Penerapan Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja telah memperoleh tempat yang penting bagi seluruh industri konstruksi. Perusahaan konstruksi di Indonesia menerapkan keselamatan dan kesehatan kerja untuk mengurangi cedera, menghindari keterhambatan pekerjaan konstruksi dan untuk menyediakan sarana yang aman di situs lingkungan kerja konstruksi mereka. Secara umum industri konstruksi adalah industri yang menduduki tempat tertinggi ditinjau dari tingkat terjadinya kecelakaan kerja (Dipohusodo, 1996). Mengacu pada hal tersebut maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya penerapan manajemen keselamatan dan kesehatan kerja perusahaan konstruksi di Yogyakarta dan Surabaya, mengkaji bagaimana sistem tersebut beroperasi dan menemukan cara – cara untuk meningkatkan keselamatan di tempat proyek konstruksi. Penelitian ini dilakukan dengan memberikan kuisioner dan wawancara terhadap responden yang bekerja pada proyek konstruksi di Yogyakarta dan Surabaya. Kuisioner tersebut berisi delapan aspek penting dalam sebuah manajemen keselamatan dan kesehatan kerja yaitu kebijakan dan standar keamanan, organisasi manajemen keselamatan dan kesehatan kerja, pelatihan keselamatan, pemeriksaan kondisi berbahaya, alat perlindungan diri, alat-alat berat dan peralatan kerja, papan/rambu-rambu keselamatan, dan perilaku manajemen. Setelah mendapatkan data dari responden maka metode yang digunakan untuk mengolah data tersebut adalah analisis data kuantitatif dan analisis data kualitatif. Analisis data kuantitatif yang digunakan adalah analisis deskriptif yang terdiri dari penghitungan nilai mean, standar deviasi, nilai minimum, nilai maksimum, dan menggambar peta kendali dengan menghitung nilai UCL (Upper Control Limit) dan LCL (Lower Control Limit). Setelah menganalisis data responden di Yogyakarta dan Surabaya, hasil data yang diperoleh kemudian dibandingkan dengan hasil penelitian sebelumnya yang diambil dari referensi jurnal JOURNAL OF PROFESSIONAL ISSUES IN ENGINEERING EDUCATION AND PRACTICE, dengan judul Safety Management in Construction: Best Practices in Hong Kong, oleh Rafiq M. Choudhry, Dongping Fang, and Syed M. Ahmed, M.ASCE, 2008. Dari hasil penelitian diketahui bahwa manajemen keselamatan dan kesehatan kerja di proyek konstruksi Yogyakarta belum seluruhnya tersedia seperti pada proyek di Surabaya. Sedangkan penerapan manajemen keselamatan dan kesehatan kerja pada proyek di Yogyakarta dan Surabaya menurut peta kendali yang berada di bawah garis LCL (Lower Control Limit) yaitu terhadap pertanyaan 3.6 di Surabaya (59,26%) maupun di Yogyakarta (40,91%) sangat rendah dan masuk dalam daerah out of control dalam peta kendali. Sebuah perusahaan memerlukan program pelatihan berbasis computer dalam perusahaan yang memungkinkan untuk pengujian sistematis pengetahuan yang dipelajari dengan secara acak memilih tes dari bank data contohnya untuk mengecek pengetahuan pekerja terhadap resiko – resiko yang berbahaya dalam pekerjaan mereka dan pengetahuan tentang alat – alat yang mereka gunakan.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: kecelakaan kerja, manajamen kesehatan dan keselamatan kerja, peta kendali, analisis data kuantitatif, analisis data kualitatif, Yogyakarta, Surabaya
Subjects: Sipil > Manajemen Konstruksi
Sipil > Manajemen Konstruksi
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 18 Jul 2014 08:34
Last Modified: 18 Jul 2014 08:34
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/5580

Actions (login required)

View Item View Item