PERILAKU EKONOMI MASYARAKAT NELAYAN (STUDI TENTANG ASPEK SOSIAL BUDAYA PAD A KEHIDUPAN EKONOMI MASYARAKAT NELAYAN)

Danardono, A. and Brata , A. Gunadi PERILAKU EKONOMI MASYARAKAT NELAYAN (STUDI TENTANG ASPEK SOSIAL BUDAYA PAD A KEHIDUPAN EKONOMI MASYARAKAT NELAYAN). [Research]

[img] Text (Penelitian Mata Kuliah Umum)
MKU31401.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Masyarakat nelayan di wilayah selatan Daerah Istimewa Yogyakarta merupakan kelompok masyarakat nelayan yang relatif masih baru. Salah satu kelompok nelayan yang baru saja menjalankan pekerjaannya sebagai nelayan adalah di kecamatan Saptosari Kabupaten Gunung Kidul. Baru pada tahun 1999 wilayah itu menjadi wilayah pantai nelayan yang sebelumnya merupakan masyarakatnya bermata pencaharian sebagai petani ladang tadah hujan. Oleh karena itu berbagai bentuk perubahan terjadi dan dialami oleh masyarakat di wilayah itu, terutama perubahan-perubahan yang menyangkut kehidupan masyarakatnya di bidang sosial budaya. Perubahan yang dialami masyarakat setempat yang kemudian berdampak pada perubahan sosial-budaya adalah berubahnya matapencaharian masyarakat dari pertanian ke nelayan. Oleh karena itu kehidupan masyarakat yang sudah bermata pencaharian sebagai nelayan masih menunjukkan pola kehidupan masyarakat pertanian di wilayah itu. Sistim kerja nelayan, pola relasi atau hubungan yang terjalin baik antar nelayan maupun dengan pihak lain yang berkepentingan di bidang itu, struktur ekonomi nelayan dan pola kehidupan lainnya masih kental dengan satu bentuk kehidupan masyarakat pertanian. Meskipun demikian di dalam melakukan hubungan dengan orang lain dalam rangka proses kehidupan nelayan (seperti jual-beli hasil tangkapan) tetap harus dilakukan dan ini memuncul satu pola jaringan baru bagi masyarakat setempat. Munculnya orang-orang baru di wilayah itu, seperti juragan kapal, pemilik kapal, bakul ikan/pengepul ikan dan Tempat Pelelangan Ikan (TPI), menyebabkan satu perubahan padajaringan sosial mereka. Perubahan ini terus berkembang dan berakibat pada bentuk perubahan lain yang menyebabkan masyarakat berada dalam satu kehidupan baru meskipun ciri kehidupan petani masih lekat pada pola kehidupan mereka.

Item Type: Research
Subjects: Ilmu Ekonomi > Pembangunan
Divisions: Fakultas Ekonomi > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 11 Sep 2014 09:40
Last Modified: 16 Mar 2015 10:56
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/5847

Actions (login required)

View Item View Item