PENENTUAN HARGA JUAL JASA PENGECATAN PADA BENGKEL AUTO MOBILINDO YOGYAKARTA MENGUNAKAN METODE TIME AND MATERIAL PRICING

Christina, Desti Martha (2014) PENENTUAN HARGA JUAL JASA PENGECATAN PADA BENGKEL AUTO MOBILINDO YOGYAKARTA MENGUNAKAN METODE TIME AND MATERIAL PRICING. Jurnal Ekonomi Akuntansi. p1-15.

[img] Text (Jurnal Ekonomi Akuntansi)
JURNAL.pdf

Download (936kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penetapan harga jual jasa pengecatan yang ditetapkan Bengkel Auto Mobilindo Yogyakarta menggunakan metode Time and Material Pricing sehingga perusahaan dapat menentukan harga jual yang tepat. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data primer yang bersumber langsung dari Bengkel Auto Mobilindo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah : (1) wawancara langsung dengan pihak yang terkait, (2) Observasi langsung, (3) dokumentasi data. Analisis yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif-kuantitatif, dengan teknik perhitungan harga jual jasa pengecatan menggunakan Time and Material Pricing, adapun langkah-langkah analisis datanya, sebagai berikut: (1) menghitung kapasitas yang diharapkan, (2) mengidentifikasi dan menghitung biaya langsung dan tak langsung, (3) mengalokasikan biaya tidak langsung, (4) perhitungan mark up, (4) menentukan tarif yang dibebankan dalam satuan waktu dan bahan, (5) melakukan perhitungan harga jual jasa. Kesimpulan yang diperoleh berdasarkan hasil analisa data yang telah dilakukan yaitu : (1) Jumlah biaya untuk menghasilkan satu jam service adalah Rp 18.913,83 yang terdiri dari biaya langsung Rp 8.808,89 biaya tidak langsung sebesar Rp 5.746,98 dan laba yang diharapkan dalam satuan jam service adalah Rp 5.077.96, (2) Mark up yang dibebankan pada bahan adalah 144,84%.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Harga Jual, Time and Material Pricing, Mark Up, Biaya langsung, Biaya Tidak Langsung
Subjects: Akuntansi > Akuntansi Manejemen
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 12 Mar 2015 09:19
Last Modified: 12 Mar 2015 09:19
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/7013

Actions (login required)

View Item View Item