EVALUASI PENERAPAN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) TERHADAP PRODUKTIVITAS PEKERJA

TARIGAN, SURYA DARMA (2015) EVALUASI PENERAPAN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) TERHADAP PRODUKTIVITAS PEKERJA. S1 thesis, UAJY.

[img] Text (Halaman Judul)
0TS13729.pdf

Download (583kB)
[img] Text (Bab I)
1TS13729.pdf

Download (389kB)
[img] Text (Bab II)
2TS13729.pdf

Download (527kB)
[img] Text (Bab III)
3TS13729.pdf
Restricted to Registered users only

Download (339kB)
[img] Text (Bab IV)
4TS13729.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text (Bab V)
5TS13729.pdf

Download (6MB)

Abstract

Pekerja konstruksi adalah orang-orang yang melakukan pekerjaan konstruksi secara langsung, karena itu pekerja konstruksi merupakan salah satu aset yang penting dalam berlangsungnya pembangunan suatu proyek konstruksi. Namun kurangnya perhatian perusahaan-perusahaan konstruksi terhadap pekerjanya meningkatkan risiko kecelakan kerja maupun penyakit akibat kerja, sehingga dapat membuat produktivitas kerja dari pekerja menurun dan mengakibatkan keterlambatan dalam penyelesaian pekerjaan dan berujung pada kerugian bagi pihak perusahaan konstruksi. Dalam Tugas Akhir ini, penulis mencoba menganalisis pelaksanaan program K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) terhadap produktivitas pekerja khusunya tukang pada proyek konstruksi di Yogyakarta. Penelitian dengan menggunakan analisis mean, standar deviasi, dan analisis regresi dilakukan pada proyek konstruksi yang sedang dikerjakan di Yogyakarta yang menerapkan prosedur keselamatan dan kesehatan kerja (K3). Penulis bermaksud mengetahui pelaksanaan program K3 dan pengaruhnya terhadap produktivitas pekerja, serta seberapa besar hubungan keduanya dengan melakukan penyebaran kuesioner. Hasil analisis mean dan standar deviasi menunjukkan pelaksanaan program K3 yang memiliki ranking tertinggi adalah para pekerja mendapatkan penerangan yang cukup saat bekerja dengan nilai mean sebesar 3,375 dan aspek dengan ranking tertinggi yaitu pelatihan keselamatan dan kesehatan kerja dengan nilai mean sebesar 3,293. Sedangkan hasil analisis mean dan standar deviasi pengaruh pelaksanaan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) terhadap produktivitas pekerja dengan ranking tertinggi adalah mengenai ketersediaan perlengkapan Alat Pengaman Diri (APD) dengan nilai mean sebesar 3,406 dan aspek dengan ranking tertinggi yaitu penanggulangan situasi gawat darurat dengan mean sebesar 3,319. Hasil analisis yang didapat melalui pengujian hipotesis adalah terdapat pengaruh antara penerapan K3 (X) terhadap produktivitas (Y) pekerja dengan persamaan regresi sederhana Y = 0,239 + 0,923 X, sedangkan hasil regresi linier berganda dengan perhitungan setiap aspek penerapan K3 yang ada diperoleh kesimpulan aspek yang diterima, yaitu kebijakan K3 (X1), motivasi terhadap aspek K3 (X5), serta durasi dan upah kerja (X6) dengan persamaan regresi Y = 0,334 + 0,186 X1 + 0,414 X5 + 0,3 X6. Besarnya hubungan penerapan K3 (X) terhadap peningkatan produktivitas (Y) pekerja yang didapat dari hasil regresi linier sederhana sebesar 70,4%, sedangkan hasil regresi linier berganda yang disumbangkan aspek yang diterima (X1, X5, dan X6) terhadap peningkatan produktivitas (Y) sebesar 74,1%.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: : keselamatan kerja, kecelakaan kerja, produktivitas, K3
Subjects: Sipil > Manajemen Konstruksi
Sipil > Manajemen Konstruksi
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 04 May 2016 08:19
Last Modified: 04 May 2016 08:19
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/9320

Actions (login required)

View Item View Item