PENGARUH SHOPPING LIFESTYLE, HEDONIC SHOPPING MOTIVATION, FLASH SALE DAN TAGLINE “ GRATIS ONGKIR” TERHADAP IMPULSE BUYING

Kurniati, Maria Valentina Puspita (2023) PENGARUH SHOPPING LIFESTYLE, HEDONIC SHOPPING MOTIVATION, FLASH SALE DAN TAGLINE “ GRATIS ONGKIR” TERHADAP IMPULSE BUYING. S2 thesis, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (Maria Valentina Puspita Kurniati)
215026544_Bab 0.pdf

Download (383kB) | Preview
[img]
Preview
Text
215026544_Bab 1.pdf

Download (312kB) | Preview
[img]
Preview
Text
215026544_Bab 2.pdf

Download (824kB) | Preview
[img] Text
215026544_Bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (366kB)
[img] Text
215026544_Bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (593kB)
[img]
Preview
Text
215026544_Bab 5.pdf

Download (898kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pengaruh shopping lifestyle, hedonic shopping motivation, flash sale, dan tagline "gratis ongkir" terhadap perilaku impulse buying pada platform e-commerce Shopee. E-commerce telah menjadi fenomena yang signifikan dalam perdagangan online, terutama dengan peningkatan penggunaan dan pertumbuhan di Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan kuesioner online sebagai instrumen pengumpulan data. Responden dalam penelitian ini adalah generasi milenial yang menggunakan aplikasi Shopee dan telah melakukan minimal dua kali pembelian. Dalam kajian, sampel sebanyak 330 responden pria dan wanita berusia 23 – 43 tahun. Analisis data dilakukan menggunakan metode analisis statistik deskriptif dan Structural Equation Modeling - Partial Least Squares (SEM-PLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa shopping lifestyle, motivasi hedonik dalam berbelanja, flash sale, dan tagline "gratis ongkir" memiliki pengaruh yang signifikan terhadap impulse buying pada Shopee. Shopping lifestyle yang menyenangkan dan kecenderungan untuk menghabiskan waktu dan uang pada berbagai produk berkontribusi terhadap perilaku pembelian impulsif. Motivasi hedonik, seperti kesenangan dan faktor sosial dalam berbelanja, juga mempengaruhi perilaku pembelian impulsif. Selain itu, strategi flash sale dan tagline "gratis ongkir" yang ditawarkan oleh Shopee juga berperan dalam mendorong impulse buying. Penelitian ini memberikan pemahaman yang lebih baik tentang faktor-faktor yang memengaruhi impulse buying pada e-commerce Shopee. Temuan ini dapat memberikan wawasan bagi pelaku bisnis dan pemasar untuk mengembangkan strategi yang efektif dalam mempengaruhi perilaku pembelian impulsif konsumen.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: shopping lifestyle, hedonic shopping motivation, flash sale, tagline, impulse buying
Subjects: Magister Manajemen > E-Business
Divisions: Pasca Sarjana > Magister Manajemen
Depositing User: Editor 3 uajy
Date Deposited: 07 Sep 2023 17:32
Last Modified: 07 Sep 2023 17:32
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/29797

Actions (login required)

View Item View Item