KOMUNIKASI PEMASARAN SOSIAL ONLINE (Studi Deskriptif Kualitatif tentang Dampak Kampanye Sosial melalui Facebook Unicef Indonesia Group dalam Memotivasi Seseorang Menjadi Peduli terhadap Kesehatan Anak-Anak Indonesia)

Putrisary, Diajeng (2010) KOMUNIKASI PEMASARAN SOSIAL ONLINE (Studi Deskriptif Kualitatif tentang Dampak Kampanye Sosial melalui Facebook Unicef Indonesia Group dalam Memotivasi Seseorang Menjadi Peduli terhadap Kesehatan Anak-Anak Indonesia). S1 thesis, UAJY.

[img]
Preview
Text (Halaman Judul)
0KOM02887.pdf

Download (590kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I)
1KOM02887.pdf

Download (243kB) | Preview
[img] Text (Bab II)
2KOM02887.pdf
Restricted to Registered users only

Download (286kB)
[img] Text (Bab III)
3KOM02887.pdf
Restricted to Registered users only

Download (976kB)
[img]
Preview
Text (Bab IV)
4KOM02887.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Teknologi informasi telah mengalami perkembangan yang cukup pesat sehingga kini komunikasi pemasaran di bidang sosial pun dilakukan secara online. Media online banyak digunakan dalam proses berinteraksi dengan sesama melalui situs jejaring sosial, salah satunya Facebook. Hal tersebut menyebabkan Unicef Indonesia turut menggunakan Facebook sebagai media interaksi serta agar lebih dekat dengan khalayaknya. Unicef Indonesia group merupakan account Facebook Unicef Indonesia yang penulis teliti. Unicef Indonesia merupakan perpanjangan tangan dari organisasi sosial Internasional yang khusus menanggani anak dan memiliki tujuan untuk mensejahteraan Anak Indonesia. Unicef Indonesia melakukan pendekatan dengan khalayaknya melalui Facebook agar pesan dalam kampanye yang disampaikan kepada khalayak lebih cepat sampai. Dampak yang ditimbulkan dari kampanye sosial Unicef Indonesia melalui Facebook dapat bernilai positif dan negatif, disini penulis memiliki tiga asumsi kategori, yaitu perubahan pola hidup, perubahan tingkah laku dan pergeseran interaksi dengan lingkungan. Ketiga kategori tersebut diasumsikan oleh motivasi yang mampu merubah sikap seseorang yang dibentuk oleh pengetahuan (cognitive), perasaan (affective), dan perilaku (behaviour). Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang memiliki hasil deskripsi berupa kata dan tulisan dari lima responden. Responden pertama dari Unicef Indonesia sebagai sumber data primer, empat orang lagi merupakan responden yang berasal dari anggota Facebook Unicef Indonesia goup dan dipilih berdasarkan kriteria tertentu. Teknik penggambilan data dilakukan melalui dua cara, yaitu wawancara secara langsung dengan bertemu dan bertatap muka dan yang kedua dengan cara wawancara secara online. Hasil dan Analisis penelitian menyebutkan bahwa perubahan perilaku telah terjadi akibat kampanye yang dilakukan oleh Unicef Indonesia melalui Facebook, namun hal tersebut dirasakan tidak secara langsung karena terdapat faktor lingkungan yang turut memotivasi perasaan atau sikap affective seseorang menjadi peduli terhadap kesehatan anak-anak Indonesia. Penulis menyimpulkan bahwa perubahan tingkah laku atau gaya hidup tersebut terjadi akibat dampak yang berasal dari dorongan atau motivasi seseorang terhadap kebutuhan yang diimbangi oleh dukungan dari lingkungan sekitar serta pengalaman hidup. Saran yang penulis berikan antara lain peningkatan keterlibatan dari pihak Unicef Indonesia sebagai filterisasi isi informasi dalam acc. Facebook agar informasi yang didapat lebih update. Kedua, sebaiknya penelitian sosial seperti ini dimasa yang akan datang dapat dilakukan menggunakan dua metode, yaitu kualitatif dan kuantitatif agar dapat diukur secara pasti dampak yang ditimbulkan dari sebuah kampanye sosial melalui situs jejaring sosial, Facebook.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Komunikasi > Advertising
Divisions: Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 19 Jul 2013 09:18
Last Modified: 19 Jul 2013 09:18
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/3245

Actions (login required)

View Item View Item