STRATEGI KOMUNIKASI KOMISI PENANGGULANGAN AIDS PROVINSI (KPAP) BANTEN DALAM UPAYA PENCEGAHAN HIV DAN AIDS

WAHYUNINGRUM, FRANSISKA GRACE SARI (2017) STRATEGI KOMUNIKASI KOMISI PENANGGULANGAN AIDS PROVINSI (KPAP) BANTEN DALAM UPAYA PENCEGAHAN HIV DAN AIDS. S1 thesis, UAJY.

[img] Text (FRANSISKA GRACE SARI WAHYUNINGRUM)
KOM04359.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (9MB)

Abstract

Didasarkan dengan kondisi di Provinsi Banten yang masih terkendala terkait informasi yang belum akurat, persepsi masyarakat tentang HIV dan AIDS serta stigma dan diskriminasi kepada ODHA. Maka, penelitian ini secara khusus membahas mengenai upaya pencegahan di KPAP Banten sebagai bagian dalam mengurangi stigma dan diskriminasi melalui penggunaan strategi komunikasi pencegahan HIV dan AIDS. Penelitian ini menggunakan metode studi kasus dengan jumlah informan sebanyak lima orang, terdiri dari Asisten Sekretaris, Sekretaris dan staff di KPAP Banten. Hasil penelitian menunjukan bahwa penggunaan strategi komunikasi di KPAP Banten mendasar pada strategi komunikasi KPA Nasional yang menggunakan pendekatan P-Proses, penelitian ini bergerak pada penelaahan edukasi kesehatan sebagai landasan berfikir dan pembahasan pencegahan HIV dan AIDS. Khusus pada pencegahan, penelitian ini menggunakan kajian komunikasi kesehatan untuk melihat bahwa komunikasi dapat digunakan sebagai transaksi informasi dan intervensi komunikasi. Berdasarkan hasil dan analisis penelitian ditemukan bahwa (1) strategi komunikasi pencegahan HIV dan AIDS di KPAP Banten belum menawarkan beragam media dan pesan yang diperlukan; (2) pendekatan komunikasi yang dilakukan oleh KPAP Banten merujuk pada advokasi sebagai langkah yang digunakan untuk membantu pembuat kebijakan dan masyarakat dalam memahami isu HIV dan AIDS.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: strategi komunikasi, pencegahan, HIV dan AIDS, komunikasi kesehatan
Subjects: Komunikasi > Komunikasi
Divisions: Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 22 Feb 2018 09:04
Last Modified: 22 Feb 2018 09:04
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/13975

Actions (login required)

View Item View Item