Motivasi Kontributor Dalam Menulis Artikel di Media Online (Studi Deskriptif Kualitatif Motivasi Kontributor Hipwee Yogyakarta Menulis Artikel di Media Online Hipwee.com)

PINERANG, ELISABETH ARWITA (2018) Motivasi Kontributor Dalam Menulis Artikel di Media Online (Studi Deskriptif Kualitatif Motivasi Kontributor Hipwee Yogyakarta Menulis Artikel di Media Online Hipwee.com). S1 thesis, UAJY.

[img] Text (ELISABETH ARWITA PINERANG)
KOM05055.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (9MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menemukan motivasi kontributor menulis di media online Hipwee. Masalah pada penelitian ini adalah mengapa user (pengguna) memilih menjadi kontributor dan menulis di Hipwee.com. Teori yang digunakan adalah Teori Existence, Relatedness, Growth (ERG), Teori Motif Sosiogenis, dan Teori User Generated Content (UGC). Terdapat tiga komponen dari teori ERG yakni, Existence, Relatedness, dan Growth yang sejalan dengan Teori Motif Sosiogenis. Keempat narasumber yang diwawancarai memiliki motivasi akan kebutuhan keterhubungan (relatedness) dan pertumbuhan (growth). Mereka memiliki persamaan yakni bahwa mereka tidak memiliki motivasi akan kebutuhan eksistensi (existence) dalam menulis di Hipwee.com. Disimpulkan bahwa kebutuhan Relatedness dan Growth terbukti terdapat dalam keempat narasumber. Dalam teori Motif Sosiogenis dengan komponen motif ingin tahu, motif kompetensi, motif cinta, motif harga diri, kebutuhan akan nilai, kedambaan, dan makna kehidupan, dan kebutuhan pemenuhan diri juga terdapat dalam keempat narasumber. Selain itu, keempat narasumber juga menjalankan teori User Generated Content (UGC). Saran yang diajukan peneliti adalah penelitian selanjutnya dapat menggunakan metode penelitian kuantitatif untuk menghasilkan hasil yang lebih beragam, meskipun data yang dihasilkan tidak terlalu mendalam. Selain itu, ada baiknya penelitian selanjutnya membahas proses atau tahapan moderasi karena proses moderasi juga menentukan sebuah artikel diterbitkan atau tidak.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Motivasi, Kontributor, Media Online
Subjects: Komunikasi > Kajian Media
Divisions: Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 04 May 2018 09:49
Last Modified: 04 May 2018 09:49
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/14623

Actions (login required)

View Item View Item