BANGUNAN LOW RISE APARTMENT DAN PEMBUATAN AREA NATURE PARK MENGGUNAKAN PENDEKATAN RAINWATER HARVESTING DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA DHANNI NOVIANTO

Novianto, Dhanni (2018) BANGUNAN LOW RISE APARTMENT DAN PEMBUATAN AREA NATURE PARK MENGGUNAKAN PENDEKATAN RAINWATER HARVESTING DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA DHANNI NOVIANTO. S1 thesis, UAJY.

[img]
Preview
Text
TA15299.pdf

Download (28MB) | Preview

Abstract

Daerah Istimewa Yogyakarta merupakan salah satu wilayah yang pesat dalam hal kependudukan. Perkembangan jumlah penduduk tersebut dipicu karena Daerah Istimewa Yogyakarta yang kaya akan predikat, baik berasal dari sejarah maupun potensi yang ada. Dalam 10 tahun terakhir, pembangunan properti terutama pada sektor properti dan infrastruktur meningkat dengan pesat. Namun perkembangan properti masih didominasi secara spesifik dengan hunian rumah tinggal diatas tanah (landed house). Hal ini dipengaruhi oleh kebiasaan sosial dan budaya berumah tinggal yang ada di Daerah Istimewa Yogyakarta. Permintaan dan pembangunan akan landed house yang pesat selain mendorong melonjaknya harga tanah juga mengakibatkan ketersediaan lahan untuk hunian semakin menipis. Hal tersebut memicu pengembang-pengembang yang berusaha memberikan kualitas hunian terbaik kemudian berlomba-lomba menciptakan hunian semewah dan semenarik mungkin sehingga kurang memperhatikan dampak bagi lingkungan sekitar. Disamping itu ragam hunian yang cenderung eksklusif kemudian mendorong gaya hidup individualistik, menghilangkan faktor sosial budaya yang awalnya masih kental di Daerah Istimewa Yogyakarta. Selain mempengaruhi isu sosial, ketersediaan lahan juga memicu berkurangnya ruang terbuka hijau yang tadinya berfungsi sebagai area resapan air hujan, Efek yang dihasilkan salah satunya adalah bencana banjir. Salah satu solusi upaya pencegahan masalah ini adalah memulai inovasi hunian vertikal (low rise apartment) yang efisien dalam penggunaan lahan dan memperhatikan dampak bagi lingkungan, dengan kualitas yang menyerupai landed house. Disamping itu juga dibutuhkan pengadaan ruang terbuka hijau berupa taman kota yang selain menjadi penunjang pengadaaan hunian vertikal juga menjadi taman kota yang bersifat publik. Pendekatan perancangan menggunakan pendekatan “Bioclimatic Architecture” untuk memahami kebutuhan mendasar manusia dari aspek fisik dan psikis, dan juga mencoba memahami lingkungan sekitar site. Salah satu penekanan pendekatan “Bioclimatic Architecture” adalah water management system melalui pengolahan rainwater harvesting terpadu yang diharapkan mampu menjawab persoalan permasalahan air hujan. Selain itu konsep rancangan bentuk, tampilan bangunan, tatanan ruang, pola massa, pola sirkulasi, serta suasana ruang juga mengikuti aturan/kaidah pendekatan “Bioclimatic Architecture”.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Low rise apartment, nature park, landed house, social, bioclimatic architecture
Subjects: Arsitektur > Lingkungan Kawasan
Penelitian Dosen > Arsitektur > Lingkungan Kawasan
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Arsitektur
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 08 Feb 2019 02:56
Last Modified: 08 Feb 2019 02:56
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/16392

Actions (login required)

View Item View Item