ANALISIS KECELAKAAN LALU LINTAS (Studi Kasus : Jalan Jendral Sudirman Kota Sorong – Papua Barat)

Siwalette, Marvin Ray (2018) ANALISIS KECELAKAAN LALU LINTAS (Studi Kasus : Jalan Jendral Sudirman Kota Sorong – Papua Barat). S1 thesis, UAJY.

[img]
Preview
Text (HALAMAN AWAL)
TS149200.pdf

Download (856kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
TS149201.pdf

Download (675kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB II)
TS149202.pdf

Download (169kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB III)
TS149203.pdf

Download (662kB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
TS149204.pdf
Restricted to Registered users only

Download (154kB)
[img] Text (BAB V)
TS149205.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text (BAB VI)
TS149206.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Jalan Jendral Sudirman di Kota Sorong merupakan jalur utama menuju pelabuhan penyebrangan serta pasar sentral Kota Sorong. Selain itu, jalan ini juga merupakan area pertokoan, perkantoran, dan juga terdapat beberapa sekolah dari tingkat Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA). Seiring dengan jumlah pertumbuhan penduduk dan jumlah kepemilikan kendaraan yang terus bertambah dapat menyebabkan meningkatnya kepadatan arus lalu lintas terutama di jam-jam sibuk seperti pagi hari dan sore hari. Pada jalur ini sering terjadi kecelakaan tunggal maupun kecelakaan antara dua kendaraan berbeda. Maka, perlu dilakukan analisis kecelakaan lalu lintas untuk mengetahui fasilitas pelengkap jalan yang tersedia, menentukan daerah rawan kecelakaan (black spot) dan menentukan karakteristik kecelakaan. Data primer yang digunakan pada penelitian ini adalah keadaan fisik ruas jalan Jendral Sudirman Kota Sorong, tata guna lahan dan pengukuran kecepatan kendaraan pada saat melintasi area black spot. Sedangkan data sekunder yang digunakan diperoleh dari POLRES Sorong Kota berupa data kecelakaan lalu lintas selama 3 tahun terakhir periode 2015-2017 dan setelah itu diolah menggunakan MS Excel. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa daerah black spot terdapat di Km 2 - Km 3 dengan jumlah kecelakaan lalu lintas sebanyak 34 kasus dalam 3 tahun terakhir. Fasilitas pelengkap jalan pada area black spot sudah termasuk baik namun masih ada beberapa rambu lalu lintas yang rusak akibat coretan pilox. Karakteristik kecelakaan terbanyak berdasarkan waktu kejadian yaitu pukul 16.00-18.00 WIT sebanyak 13 kasus, jenis kendaraan yang sering terlibat kecelakaan yaitu sepeda motor >< sepeda motor dengan jumlah 17 kasus di tahun 2015, pada tahun 2016 sebanyak 6 kasus dan pada tahun 2017 sebanyak 16 kasus. Dalam kurun waktu 3 terakhir kendaraan sepeda motor merk Yamaha masih mendominasi jumlah kasus kecelakaan lalu lintas dengan jumlah 24 kendaraan pada tahun 2013, pada tahun 2016 sebanyak 11 kendaraan dan pada tahun 2017 sebanyak 21 kendaraan.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: black spot, karakteristik kecelakaan, fasilitas pelengkap jalan.
Subjects: Sipil > Transportasi
Sipil > Transportasi
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 22 Feb 2019 05:54
Last Modified: 22 Feb 2019 05:54
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/16988

Actions (login required)

View Item View Item