LUKITO, ANTONIUS DICKY (2021) STRATEGI PEMASARAN JASA DI BENGKEL GAWE REJO MOTOR DENGAN METODE ANALISIS SERVQUAL DAN QFD. S1 thesis, UNIVERSITAS ATMA JAYA YOGYAKARTA.
|
Text (ANTONIUS DICKY LUKITO)
16 06 08913_0.pdf Download (319kB) | Preview |
|
|
Text
16 06 08913_1.pdf Download (193kB) | Preview |
|
|
Text
16 06 08913_2.pdf Download (240kB) | Preview |
|
Text
16 06 08913_3.pdf Restricted to Registered users only Download (290kB) |
||
Text
16 06 08913_4.pdf Restricted to Registered users only Download (288kB) |
||
Text
16 06 08913_5.pdf Restricted to Registered users only Download (712kB) |
||
|
Text
16 06 08913_6.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Perkembangan otomotif diberbagai daerah sangat pesat termasuk di Kota Magelang sehingga menyebabkan meningkatnya peminat kendaraan bermotor khususnya roda dua. Oleh karena itu, banyak orang yang menggunakan jasa bengkel motor untuk merawat ataupun memperbaiki motornya. Bengkel Gawe Rejo Motor merupakan sebuah bengkel motor yang menyediakan jasa maupun spareparts motor yang cukup lengkap dan memiliki berbagai macam varian merk dengan harga yang terjangkau. Permasalahan yang akan diteliti dan diselesaikan pada penelitian ini adalah kurangnya minat konsumen untuk berbelanja pada Bengkel Gawe Rejo Motor yang berdampak pada pendapatan rata-rata penjualan per bulan sehingga tujuan dari penelitian ini adalah mencari atribut-atribut yang sesuai untuk perbaikan pelayanan di Bengkel Gawe Rejo Motor dengan mengutamakan keinginan konsumen berdasarkan hasil dari kuesioner. Pada penelitian ini menggunakan beberapa metode yaitu SERVQUAL dengan lima dimensi dan QFD (Quality Function Deployment). Hasil dari penelitian ini didapatkan empat atribut yang harus dilakukan perbaikan. Perbaikan-perbaikan tersebut adalah pelayanan cepat, garansi servis, inisiatif karyawan dalam menanggapi keluhan konsumen, kemudahan konsumen untuk berkomunikasi dengan bengkel. Berdasarkan hal tersebut yang perlu dilakukan perbaikan memiliki beberapa usulan perbaikan diantaranya adalah memberikan training pada mekanik baru, memberikan garansi servis dengan membuat kartu garansi servis untuk konsumen, membuat SOP (Standard Operasional Procedure), membuat beberapa akun media sosial.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | SERVQUAL, QFD |
Subjects: | Teknik Industri > Sistem Kerja |
Divisions: | Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 22 Dec 2021 14:31 |
Last Modified: | 22 Dec 2021 14:31 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/26116 |
Actions (login required)
View Item |