PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN LAYANAN AKADEMIK UNIVERSITAS ATMA JAYA YOGYAKARTA BERBASIS WEBSITE

Wulandari, Theresia Wahyu Tri (2023) PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN LAYANAN AKADEMIK UNIVERSITAS ATMA JAYA YOGYAKARTA BERBASIS WEBSITE. S1 thesis, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (Theresia Wahyu Tri Wulandari)
190710360_bab 0.pdf

Download (538kB) | Preview
[img]
Preview
Text
190710360_bab 1.pdf

Download (407kB) | Preview
[img]
Preview
Text
190710360_bab 2.pdf

Download (522kB) | Preview
[img] Text
190710360_bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (748kB)
[img] Text
190710360_bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
[img] Text
190710360_bab 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (12MB)
[img]
Preview
Text
190710360_bab 6.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Sistem Informasi Kantor Admisi dan Akemik (SIKAA) merupakan salah satu sistem informasi yang dimiliki Universitas Atma Jaya Yogyakarta. Proses pelayanan permohonan surat seperti keterangan aktif kuliah, cuti kuliah, permohonan aktif kembali, dan pengunduran diri masih dilakukan dengan manual atau mengunduh formulir pada website kaa.uajy.ac.id lalu mengirimnya ke email Kantor Admisi dan Akademik (KAA). Pembuatan surat memerlukan beberapa jam atau satu hari. Hal ini menyebabkan mahasiswa tidak tahu surat yang diajukan telah jadi atau belum. Selain itu, proses generate NPM untuk calon mahasiswa baru masih dilakukan melalui sistem berbasis desktop dan belum adanya pengelolaan data perizinan mahasiswa Warga Negara Asing (WNA) sehingga mempersulit pekerjaan staf. Sistem informasi manajemen layanan akademik Universitas Atma Jaya dibangun untuk menyelesaikan permasalahan yang terjadi. Sistem informasi ini memiliki fitur utama yaitu pengajuan permohonan oleh mahasiswa disertai notifikasi WhatsApp dan pengiriman melalui email, pengelolaan data perizinan mahasiswa WNA, dan generate NPM calon mahasiswa baru. Selain itu, sistem informasi memiliki fitur lainnya seperti pengajuan perubahan data mahasiswa, export data ringkasan mahasiswa aktif, export data mahasiswa pindah program studi, pengelolaan data referensi, update data mahasiswa Drop Out (DO) secara masal dengan memasukkan dokumen Excel, dan pengelolaan data mahasiswa meninggal. Hasil yang diharapkan yaitu sebuah aplikasi berbasis website yang dapat mempercepat proses pelayanan permohonan surat, mengelola data pengajuan mahasiswa, dan data mahasiswa. Berdasarkan hasil dari pengujian sistem oleh pengguna didapatkan sebanyak 68,8% sangat setuju dan 31,3 % setuju bahwa sistem yang dibangun mempermudah pekerjaan pengguna. Selain itu, didapatkan sebanyak 62,5% sangat setuju dan 37,5% setuju bahwa sistem yang dibangun menghemat waktu pengguna.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: istem Informasi, pengajuan permohonan.
Subjects: Teknik Informatika > Soft Computing
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Informatika
Depositing User: Editor 3 uajy
Date Deposited: 07 Dec 2023 16:27
Last Modified: 07 Dec 2023 16:27
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/30803

Actions (login required)

View Item View Item