EVALUASI SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA SISTEM IFCA DI APARTEMEN THAMRIN RESIDENCES

Puspita, Serafin Rosary Harumina Sat (2023) EVALUASI SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA SISTEM IFCA DI APARTEMEN THAMRIN RESIDENCES. S1 thesis, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (Serafin Rosary Harumina Sat Puspita)
170423329_Bab 0.pdf

Download (506kB) | Preview
[img]
Preview
Text
170423329_Bab 1.pdf

Download (325kB) | Preview
[img]
Preview
Text
170423329_Bab 2.pdf

Download (525kB) | Preview
[img] Text
170423329_Bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
170423329_Bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
170423329_Bab 5.pdf

Download (248kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi sistem informasi akuntasi pada sistem IFCA di Apartemen Thamrin Residences, dengan fokus untuk menemukan penyebab mengapa data di laporan account receivable dan laporan general ledger mengalami selisih. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Dalam memperoleh data penulis menggunakan 2 jenis data yaitu data primer dan data sekunder. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan analisis dokumen yang relevan dengan penelitian. Tindakan yang dilakukan untuk mengetahui penyebab selisih dikedua laporan yaitu dengan cara menganalisis prosedur yang dijalankan dan melakukan rekonsiliasi antara data account receivable dengan data general ledger. Temuan dari penelitian ini mengungkapkan bahwa permasalahan yang terjadi disebabkan oleh perpindahan data di masa lalu yang belum dilakukan validasi data, namun sudah harus melakukan input data ke sistem IFCA. Kesalahan tersebut dapat merugikan integritas laporan keuangan dan mempengaruhi proses pengambilan keputusan manajer. Solusi yang dapat dilakukan yaitu dengan melakukan koreksi data untuk hasil temuan di account receivable dengan general ledger. Implikasi dari temuan ini dapat digunakan sebagai dasar untuk meningkatkan keakuratan dan efisiensi sistem informasi akuntansi dan memastikan bahwa data yang digunakan dalam pengambilan keputusan dan pelaporan keuangan dapat diandalkan.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Sistem informasi akuntansi, sistem ifca, account receivable, dan general ledger
Subjects: Akuntansi > Auditing dan Sistem Informasi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Editor 3 uajy
Date Deposited: 26 Feb 2024 20:21
Last Modified: 26 Feb 2024 20:21
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/31206

Actions (login required)

View Item View Item