PERSEPSI KUALITAS KONTEN TIKTOK @BASARNAS_YOGYAKARTA SEBAGAI MEDIA INFORMASI KEBENCANAAN BAGI FOLLOWER

ASRORI, PRATAMA NUR (2023) PERSEPSI KUALITAS KONTEN TIKTOK @BASARNAS_YOGYAKARTA SEBAGAI MEDIA INFORMASI KEBENCANAAN BAGI FOLLOWER. S1 thesis, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

[img] Text (PRATAMA NUR ASRORI)
180906569 0.pdf

Download (689kB)
[img] Text
180906569 1.pdf

Download (940kB)
[img] Text
180906569 2.pdf

Download (417kB)
[img] Text
180906569 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (684kB)
[img] Text
180906569 4.pdf

Download (540kB)

Abstract

TikTok merupakan media sosial yang digunakan oleh Badan SAR Nasional Yogyakarta sebagai sarana edukasi tentang peralatan SAR, materi SAR, dan ilmu pengetahuan SAR. Akun TikTok dari Basarnas Yogyakarta saat ini mempunyai 4338 pengikut serta 81.000 like dengan akun yang tergolong masih baru. Awalnya akun TikTok @basarnas_yogyakarta mampu menjangkau angka sekitar 426 ribu kali lebih ditonton pada saat awal unggahan konten dengan berisi informasi tindakan evakuasi atau pertolongan korban kecelakaan bus di Bukit Bego, Gunungkidul. Pada rentang waktu pertengahan bulan November 2022 sampai dengan pertengahan Desember 2022, akun @basarnas_yogyakarta hanya mampu mendapatkan jumlah total 1213 likes dengan lima kali unggahan konten. Rata-rata like hanya mampu mencapai 40 likes per hari dengan masa unggahan enam hari sekali dan tidak ada konten terunggahan di bulan Desember. Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dengan menggunakan metode penelitian survey. Populasi dari penelitian ini mengambil dari followers akun TikTok @basarnas_yogyakarta dengan diambil sampel sebanyak 104. Data dari sampel kemudian dianalisis untuk mendapatkan nilai mean dan tabulasi silang sehingga mendapatkan data terkait persepsi kualitas konten Basarnas Yogyakarta. Rentang (range) dari setiap indikator dalam kuesioner penelitian ini adalah sebesar 3. Angka tersebut didapat dari jawaban responden yang bernilai 1 sampai dengan 4. Dari hasil olah data didapatkan nilai mean dari keseluruhan variabel yaitu 2.77. Jika dimensi diurutkan berdasarkan pada nilai mean terbesar hingga terkecil, maka didapatkan urutan seperti berikut: Timely, Entertaining, Helpful, Authentic, dan terkecil yaitu Relevant.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Kualitas Konten, Media Sosial, TikTok
Subjects: Komunikasi > Kajian Media
Divisions: Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi
Depositing User: Editor 6 uajy
Date Deposited: 12 Feb 2024 18:54
Last Modified: 12 Feb 2024 18:54
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/31005

Actions (login required)

View Item View Item