PENGARUH DAYA TARIK KONTEN TIKTOK PANDAWARA GROUP TERHADAP MINAT MENJADI RELAWAN PANDAWARA

DARMAWAN, JASON PUTRA (2023) PENGARUH DAYA TARIK KONTEN TIKTOK PANDAWARA GROUP TERHADAP MINAT MENJADI RELAWAN PANDAWARA. S1 thesis, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (JASON PUTRA DARMAWAN)
190907026 0.pdf

Download (951kB) | Preview
[img]
Preview
Text
190907026 1.pdf

Download (617kB) | Preview
[img]
Preview
Text
190907026 2.pdf

Download (382kB) | Preview
[img] Text
190907026 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
190907026 4.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari daya Tarik konten Tiktok Pandawara Group terhadap minat menjadi relawan. Daya tarik konten menjadi penting pada zaman media sosial sekarang, seperti bagaimana cara konten yang kita buat dapat mempengaruhi penontonnya, bagaimana penonton menangkap dengan jelas apa maksud dari konten yang dibuat. Kemudian daya tarik konten sendiri mempunyai banyak faktor dan bagian yang dapat dibahas, sehingga daya tarik konten sendiri menjadi penting untuk diteliti. Munculnya Pandawa Group ini memberikan semangat pada anak muda untuk peduli dengan kebersihan lingkungan. Dengan konten dan aktivitas yang mereka bagikan di sosial media nya terutama di Tiktok ini mendapatkan banyak perhatian. Sehingga banyak yang tergerak dan melakukan hal serupa yaitu membersihkan sampah di lingkungan sekitar mereka. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode survei. Teknik pengumpulan data berupa kuesioner yang disebarkan kepada 100 responden. Penelitian ini menggunakan analisis regresi sederhana untuk mengetahui hubungan dari variable daya tarik konten Tiktok Pandawara Group terhadap minat menjadi relawan. Penelitian ini menggunakan teori Stimulus Respon sebagai sumber acuan pembahasan. Hasil penelitian menemukan adanya pengaruh dari daya Tarik konten Tiktok Pandawara Group terhadap minat menjadi relawan dengan nilai koefisien korelasi yang sangat kuat dan nilai determinasi sebesar 65,6% sehingga H1 penelitian ini diterima. Kemudian peneliti mendapatkan nilai signifikasi sebesar 0,000, sehingga nilai 0,000 < 0,05 yang diartikan bahwa memiliki pengaruh signifikan dari variabel ”Daya tarik konten” terhadap variabel ”Minat menjadi relawan”. Kata Kunci: Daya Tarik Konten, Teori Stimulus Respon, Minat menjadi

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Daya Tarik Konten, Teori Stimulus Respon, Minat menjadi Relawan, Pandawara Group
Subjects: Komunikasi > Kajian Media
Divisions: Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi
Depositing User: Editor 6 uajy
Date Deposited: 04 Mar 2024 20:58
Last Modified: 04 Mar 2024 20:58
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/31321

Actions (login required)

View Item View Item