PENGARUH ANGKUTAN ONLINE TERHADAP ANGKUTAN UMUM DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

HENDRYANTI, ALBERTA JESSICA AYUNDITYA (2018) PENGARUH ANGKUTAN ONLINE TERHADAP ANGKUTAN UMUM DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. S1 thesis, UAJY.

[img] Text (HALAMAN JUDUL)
TS155960.pdf

Download (795kB)
[img] Text (BAB I)
TS155961.pdf

Download (338kB)
[img] Text (BAB II)
TS155962.pdf

Download (387kB)
[img] Text (BAB III)
TS155963.pdf
Restricted to Registered users only

Download (203kB)
[img] Text (BAB IV)
TS155964.pdf
Restricted to Registered users only

Download (286kB)
[img] Text (BAB V)
TS155965.pdf
Restricted to Registered users only

Download (373kB)
[img] Text (BAB VI)
TS155966.pdf

Download (719kB)

Abstract

Transportasi publik merupakan sarana transportasi yang sangat dibutuhkan pada beberapa negara berkembang. Kemajuan teknologi informasi dan komunikasi yang ada berpengaruh besar dalam perkembangan dibidang transportasi. Pada saat ini, beredar layanan transportasi berbasis internet atau yang disebut dengan angkutan online. Kemunculan angkutan ini menimbulkan pergesekan dalam bidang transportasi, salah satu pengaruh atau akibat dari munculnya angkutan online salah satunya adalah masyarakat banyak yang beralih menggunakan angkutan online. Hal ini memicu pertentangan dari beberapa supir angkutan umum yang mengalami penurunan jumlah penumpang sejak adanya angkutan online tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa banyak yang dulunya pengguna angkutan umum sekarang beralih menggunakan angkutan online dan faktor apa yang menyebabkan masyarakat memilih angkutan online, sehingga pada akhirnya dapat memberikan masukan dari dua belah pihak, baik dari pihak angkutan umum maupun angkutan online untuk bersama-sama berkembang dalam bidang transportasi yang ada. Penelitian ini dilakukan dengan menyebarkan kuesioner secara online kepada masyarakat luas dan wawancara kepada pengemudi angkutan umum dan angkutan online. Metode untuk mengolah data adalah dengan analisis deskriptif baik dari hasil kuesioner dan wawancara. Dari hasil penelitian menujukkan bahwa dari 335 responden yang ada,88,86% responden beralih menggunakan angkutan online dan hanya 11,13% responden yang tidak menggunakan angkutan online. Dari 88,86% responden, sebanyak 39,09% dulunya pengguna kendaraan pribadi, 22,48% pengguna Trans Jogja, 20,46% pengguna taksi konvensional, 8,724% pengguna bus umum, 7,21% pengguna ojek, dan 2,01% menjawab dengan transportasi lain. Faktor yang menyebabkan responden memilih angkutan online daripada angkutan lainnya karena angkutan ini terbilang praktis dikarenakan angkutan ini menggunakan aplikasi yang mudah dijangkau masyarakat luas untuk memesan dan mamilih angkutan yang mereka inginkan.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Angkutan online, Perpindahan masyarakat, Faktor pemilihan angkutan online
Subjects: Sipil > Transportasi
Sipil > Transportasi
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 20 Mar 2018 19:49
Last Modified: 15 Oct 2021 10:47
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/14309

Actions (login required)

View Item View Item