LANTANG, PATRICIA ESTHER HELENA (2023) STUDI EKSPLANATIF TERPAAN E-WOM DAN TERPAAN CELEBRITY ENDORSER TERKAIT PRODUK MOTHER OF PEARL (MOP) PADA FOLLOWERS INSTAGRAM @TASYAFARASYA. S1 thesis, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.
|
Text (PATRICIA ESTHER HELENA LANTANG)
190906906 - 0.pdf Download (440kB) | Preview |
|
|
Text
190906906 - 1.pdf Download (681kB) | Preview |
|
|
Text
190906906 - 2.pdf Download (658kB) | Preview |
|
Text
190906906 - 3.pdf Restricted to Registered users only Download (475kB) |
||
|
Text
190906906 - 4.pdf Download (979kB) | Preview |
Abstract
Indonesia merupakan negara dengan tingkat penggunaan media sosial yang tinggi, hal tersebut menjadi dasar Electronic Word of Mouth (e-WOM) melalui media sosial menjadi isu penting dalam strategi komunikasi pemasaran suatu merek. Mother of Pearl (MOP) merupakan merek kosmetik lokal oleh Tasya Farasya yang melakukan optimalisasi media sosial untuk mendukung kampanye komuikasi pemasaran produk-produk MOP. Melalui platform media sosial juga terjadi proses dari konsumen untuk berbagi pengalaman, opini, dan ulasan mengenai produk dari MOP. MOP sebagai merek produk-produk kosmetik diteliti dalam penelitian ini dengan melihat strategi komunikasi pemasaran degan pemanfaatan e-WOM yang tidak hanya berasal dari konsumen, melainkan juga dari Tasya Farasya sebagai figur celebrity endorser dengan prestasi dan keahliannya di bidang kecantikan sata melakukan review produk MOP pada akun Instagram @tasyafarasya. Penelitian ini berfokus untuk melihat hasil dari terpaan e-WOM dan terpaan dari celebrity endorser yaitu Tasya Farasya terkait produk Mother of Pearl (MOP) dari followers akun Instagram @tasyafarasya. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif eksplanatif secara univariat dengan menggunakan metode survei dan data primer berupa kuesioner yang disebarkan melalui Google Form kepada 424 followers @tasyafarasya. Temuan data penelitian menunjukan hasil bahwa terpaan e-WOM dan terpaan celebrity endorser Tasya Farasya tentang produk MOP melalui akun Instagram @tasyafarasya ditangkap secara positif oleh followers @tasyafarasya dengan dominasi jenis kelamin perempuan dan rentang usia 22-26 tahun. Keduanya yaitu e-WOM dan celebrity endorser dapat menjadi kombinasi strategi komunikasi pemasaran yang baik untuk tujuan meningkatkan citra merek yang positif terhadap suatu merek.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | E-WOM, Celebrity Endorser, Komunikasi Pemasaran, Terpaan Media |
Subjects: | Komunikasi > Kajian Media |
Divisions: | Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi |
Depositing User: | Editor 4 uajy |
Date Deposited: | 30 Nov 2023 17:15 |
Last Modified: | 30 Nov 2023 17:15 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/30697 |
Actions (login required)
View Item |