FAKTOR-FAKTOR YANG MENINGKATKAN MOTIVASI KERJA DAN PENGARUHNYA TERHADAP EFEKTIVITAS KERJA LEMBUR PADA PERUSAHAAN KONSULTAN PERENCANA DI JAKARTA

ANGGRIAWAN, EVELINE NATALIA (2015) FAKTOR-FAKTOR YANG MENINGKATKAN MOTIVASI KERJA DAN PENGARUHNYA TERHADAP EFEKTIVITAS KERJA LEMBUR PADA PERUSAHAAN KONSULTAN PERENCANA DI JAKARTA. S1 thesis, UAJY.

[img] Text (Halaman Judul)
0TS13753.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Bab I)
1TS13753.pdf

Download (134kB)
[img] Text (Bab II)
2TS13753.pdf

Download (186kB)
[img] Text (Bab III)
3TS13753.pdf
Restricted to Registered users only

Download (246kB)
[img] Text (Bab IV)
4TS13753.pdf
Restricted to Registered users only

Download (263kB)
[img] Text (Bab V)
5TS13753.pdf

Download (1MB)

Abstract

Pelaksanaan proyek konstruksi dapat terlaksana dengan baik apabila manajemen proyek dikelola dengan baik. Salah satu unsur yang penting dan sangat berpengaruh dalam penentu keberhasilan suatu proyek konstruksi adalah sumber daya manusia (manpower). Sukses dan tidaknya proyek konstruksi tergantung pada efektivitas pengelolaan sumber daya. Motivasi kerja berperan penting dalam mengoptimalkan efektivitas kerja seorang individu, yang akan meningkatkan produktivitas kerja proyek konstruksi. Dengan adanya motivasi kerja dapat mendorong seseorang untuk lebih menggerakkan tenaga dan pikirannya dalam merealisasikan tujuan dari pelaksanaan proyek konstruksi tersebut. Penelitian ini mengkaji faktor-faktor yang dapat meningkatkan motivasi kerja dari para engineer pada perusahaan konsultan perencana serta pengaruhnya terhadap efektivitas kerja lembur. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor terbesar yang dapat meningkatkan motivasi kerja, mengetahui perbedaan faktor-faktor yang dapat meningkatkan motivasi kerja dan efektivitas kerja lembur antara engineer struktur dan engineer geotek, serta untuk mengetahui pengaruh faktor-faktor yang dapat meningkatkan motivasi kerja terhadap efektivitas kerja lembur. Penelitian ini dilaksanakan melalui penyebaran kuesioner dengan sasaran respondennya adalah para engineer dari perusahaan konsultan perencana di Jakarta. Analisis data dilakukan dengan menghitung nilai mean dan nilai standar deviasi untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang berpengaruh pada motivasi kerja, metode uji T untuk menentukan perbedaan faktor-faktor yang dapat meningkatkan motivasi kerja dan efektivitas kerja lembur antara engineer struktur dan engineer geotek, dan analisis regresi linier sederhana untuk mengetahui pengaruh faktor-faktor yang dapat meningkatkan motivasi kerja terhadap efektivitas kerja lembur. Hasil analisis data menunjukkan bahwa faktor utama yang dapat meningkatkan motivasi kerja yaitu faktor kebutuhan akan rasa aman. Hasil uji T menunjukkan ada perbedaan faktor-faktor yang dapat meningkatkan motivasi kerja antara engineer struktur dan engineer geotek ditinjau dari kebutuhan fisiologis, kebutuhan akan rasa aman, dan kebutuhan penghargaan. Hasil analisis regresi linier sederhana pada penelitian ini menunjukkan bahwa faktor-faktor yang dapat meningkatkan motivasi kerja tidak berpengaruh terhadap efektivitas kerja lembur.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: sumber daya manusia, motivasi kerja, produktivitas, efektivitas kerja lembur
Subjects: Sipil > Manajemen Konstruksi
Sipil > Manajemen Konstruksi
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 19 Mar 2015 09:57
Last Modified: 29 Feb 2016 09:53
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/7052

Actions (login required)

View Item View Item