Suryanto, Christian (2023) Analisis Semiotika Pelanggaran Privasi dalam Film Dokumenter: The Social Dilemma (2020). S1 thesis, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.
|
Text (Christian Suryanto)
160905865 0.pdf Download (765kB) | Preview |
|
|
Text
160905865 2.pdf Download (220kB) | Preview |
|
|
Text
160905865 1.pdf Download (559kB) | Preview |
|
Text
160905865 3.pdf Restricted to Registered users only Download (898kB) |
||
|
Text
160905865 4.pdf Download (229kB) | Preview |
Abstract
The Social Dilemma merupakan film dokumenter yang ditayangkan pada 9 September 2020 melalui platform streaming digital yaitu Netflix. Film dokumenter The Social Dilemma yang disutradarai oleh Jeff Orlowski ini menceritakan sisi negatif yang ada pada media sosial di masyarakat. Narasumber yang menjelaskan kenyataan yang terjadi di balik layar media sosial merupakan para mantan pekerja di perusahaan media sosial, seperti Facebook, Pinterest, YouTube dan Instagram. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pelanggaran privasi ditampilkan dalam film dokumenter The Social Dilemma. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif, yakni menganalisis tanda-tanda di dalam film tersebut menggunakan teori semiotika Roland Barthes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa film dokumenter The Social Dilemma menampilkan pelanggaran privasi yang terjadi di balik layar media sosial. Setiap scene dalam film menampilkan tanda-tanda yang menandakan pelanggaran privasi yang ditandai oleh penggambaran Artificial Intelligence dalam mengamati dan merekam setiap aktivitas yang dilakukan oleh individu dalam menggunakan media sosial, berupa data-data pribadi pengguna yang dimiliki secara tidak sadar dan kemudian digunakan untuk mendistraksi, memanipulasi, mengontrol, mempolarisasi dan memonetisasi. Dengan analisis yang telah dilakukan menggunakan teori semiotika Roland Barthes, maka film dokumenter Netflix: The Social Dilemma (2020) disimpulkan telah menampilkan pelanggaran privasi dengan baik melalui tanda-tanda yang dikandung melalui 7 scene dalam film yang berdurasi 94 menit.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | The Social Dilemma, Film dokumenter, Pelanggaran privasi, Semiotika, Artificial Intelligence |
Subjects: | Komunikasi > Kajian Media |
Divisions: | Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi |
Depositing User: | Editor 6 uajy |
Date Deposited: | 08 May 2023 21:22 |
Last Modified: | 08 May 2023 21:22 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/28938 |
Actions (login required)
View Item |